Raffi Ahmad Ajak Sule Jadi Wali Kota Bekasi: Saya Terlahir Sebagai Seniman

IDPOST.CO.ID – Sule mengungkapkan bahwa dirinya merasa terlahir sebagai seorang seniman, bukan politisi.

Hal itulah alasan mengapa ia langsung menolak ketika rekan-rekannya mengajaknya untuk ikut serta dalam Pemilihan Kepala Daerah.

Salah satu yang mengajukan tawaran tersebut adalah Raffi Ahmad. Suami dari Nagita Slavina itu diketahui mengajak Sule untuk menjadi calon Wali Kota Bekasi.

Baginya, menjadi politikus harus memiliki kompetensi khusus agar bisa menjalani amanah rakyat.

“Nggak, nggak. Namanya terjun kan harus hati-hati. Nggak (minat politik) kalau untuk sebagai pendukung, penghibur salah satu calon ‘kang sule kampanye nyanyi ketemu masyarakat’, boleh. Tapi kalau untuk mencalonkan , kayaknya nggak,” ujar Sule di Kawasan Tendean, Mampang, Jakarta Selatan baru-baru ini.

“Bukan belum ya, nggak. Kalau saya punya sahabat politikus, sahabat pejabat, nah itu boleh,” sambungnya.

Selain itu, Sule mengaku enggan mempelajari ilmu politik dari awal di usianya saat ini.

Ia merasa bahwa dirinya diciptakan untuk menjadi seniman sejati yang tugas utamanya adalah menghibur banyak orang, bukan untuk menjadi politisi.

“Saya diciptakan oleh Yang Maha Kuasa sebagai seniman, jadi saya harus mempertahankan kesenimanan saya. Jadi, mau saya sengsara, kaya, atau sedih, ya sudah, saya tetap sebagai seniman,” jelasnya.

Namun, Sule menyatakan dukungannya kepada para artis yang berani terjun ke dunia politik. Baginya, keputusan tersebut adalah kesadaran individu masing-masing.

“Tapi saya juga mendukung orang-orang yang mau menjadi wakil rakyat,” tambahnya.

Aurel Hermansyah Geram, Atta Halilintar Dikabarkan Nikah Siri dengan Ria Ricis

IDPOST.CO.ID – Atta Halilintar difitnah telah menikah siri dengan Ria Ricis, Aurel Hermansyah sampaikan kekesalanya.

Hal tersebut Aurel Hermansyah lampiaskan karena rumah tangganya belakangan ini terus diguncang oleh kabar miring.

Aurel merasa resah setelah mengetahui suaminya menjadi sasaran berita negatif.

Keprihatinannya semakin dalam ketika melihat munculnya akun-akun anonim yang tak jelas asal-usulnya, yang membuat konten dengan narasi yang cenderung memfitnah.

Melalui fitur broadcast messages di Instagram, Aurel mengekspresikan kemarahannya terhadap akun-akun tersebut.

Dia merasa tidak habis pikir mengapa orang-orang tega bersembunyi di balik akun-akun palsu untuk menyebarkan fitnah.

“Nggak ngerti lagi sih sama akun-akun bodong yang bikin berita-berita fitnah. Sebel banget,” tulis Aurel Hermansyah dikutip dari instagram @aurelie.hermansyah, Rabu (4/9/2024).

Terkait kemunculan hoaks dan fitnah ini, Atta Halilintar mengungkapkan bahwa dirinya telah melaporkan beberapa akun media sosial yang diduga menyebarkan fitnah dan berita bohong tentang dirinya dan keluarganya.

Ia menjelaskan bahwa baru beberapa akun media sosial yang telah dilaporkan.

“Insyaallah iya, sudah direncanakan semua, sudah diproses juga beberapa. Kebetulan akunnya memang banyak jadi kita lagi detailkan dulu dan kita sudah komunikasi juga,” kata Atta Halilintar dikutip dari YouTube Intens Investigasi.

Karena banyaknya akun yang diduga menyebarkan fitnah dan berita bohong, Atta memerlukan waktu untuk mengumpulkannya, sehingga tidak menutup kemungkinan akan ada lebih banyak akun yang dilaporkan.

“Sebetulnya sudah dari kemarin, tetapi karena jumlah akunnya banyak, jadi mungkin masih ada akun-akun lain yang akan menyusul,” tambahnya.

Keputusan Atta untuk menempuh jalur hukum terkait fitnah ini telah mendapat dukungan penuh dari keluarganya, terutama terkait akun-akun yang menyebarkan berita palsu tentang dirinya yang disebut telah menikah siri. Langkah ini diambil demi kebaikan keluarganya.

“Keluarga semuanya mendukung. Kalau bicara soal gugatan cerai atau isu nikah siri, ini kita lakukan demi kebaikan bersama. Semoga prosesnya berjalan lancar,” ujarnya.

Profil Elim Tyu Samba: Perjalanan Karier dan Pendidikan Sang Calon Wakil Wali Kota Blitar

IDPOST.CO.ID – Berikut profil Elim Tyu Samba bakal calon Wakil Wali Kota Blitar periode 2024-2029.

Elim Tyu Samba dan bakal calon Wali Kota Blitar Syauqul Muhibbin atau Mas Ibin resmi mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Blitar pada Rabu 28 Agustus 2024.

Syauqul Muhibbin dan Elim Tyu Samba di usung oleh partai PKB, PAN, MasDem, Demokrat, PSI, dan PKN.

Untuk lebih mengenal bakal calon Wakil Wali Kota Blitar Elim Tyu Samba kita akan membahas profilnya.

Berdasarkan data yang dihimpun IDPOST.CO.ID, Elim Tyu Samba lahir di Blitar, 30 Desember 1995.

Anak dari pasangan Habib Anwar dan Zaenab ini memiliki nama yang cukup unik dan penuh makna.

Nama Elim Tyu Samba di ambil dari singkatan tanggal lahirnya yaitu Eim (sembilan lima), Tyu (tiga puluh), dan Samba (Desember).

Wanita berstatus lajang ini memiliki usaha di bidang properti dan kontruksi.

Berikut biodata singkatnya:

Nama : Elim Tyu Samba
Tempat, Tanggal Lahir : Blitar, 30 Desember 1995
Jenis Kelamin : Perempuan
Agama : Islam
Alamat : Jl Yapen no.21,Plosokerep,
Sananwetan, Kota Blitar
Status : Lajang

Riwayat Pendidikan

Universitas Brawijaya 2014
SMA Negeri 1 Blitar 2011-2014
SMP Negeri 8 Blitar 2008-2011
SD Negeri Plosokerep 2 2002-2008

Pengalaman Organisasi

Caleg DPR RI Dapil VI Partai Gerindra
HIPMI (Himpunan Pengusaha Muda Indonesia)
Kamar dagang dan industri Blitar
Tunas Indonesia Raya (TIDAR)

Bawaslu Trenggalek: Aksi Kepala Desa di Pendopo Tak Langgar Netralitas

IDPOST.CO.ID Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Trenggalek menegaskan kalau aksi yang dilakukan oleh para Kepala Desa dan Perangkat Desa di pendopo beberapa waktu lalu tidak melanggar prinsip netralitas.

Pernyataan ini didasarkan pada hasil rapat pleno Bawaslu Trenggalek setelah melakukan pengawasan terhadap aksi tersebut.

Diketahui, aksi tersebut bertujuan untuk mendesak petahana agar mendaftar ke KPU dalam Pilkada Trenggalek 2024.

“Setelah melakukan kajian dan pencermatan hasilnya memunculkan bahwa aksi desak petahana tidak melanggar netralitas,” ungkap Ketua Bawaslu Trenggalek Rusman Nuryadin.

Rusman menyampaikan bahwa jika aksi tersebut dibiarkan, kemungkinan besar akan muncul dugaan pelanggaran terkait netralitas kepala desa dan perangkat desa.

Namun, pihaknya segera bertindak cepat untuk mencegah hal tersebut.

Langkah pencegahan yang dilakukan adalah dengan langsung menugaskan dua orang komisioner untuk melakukan pengawasan.

Selain itu, Bawaslu juga berkoordinasi dengan koordinator aksi untuk memastikan tindakan apa saja yang tidak boleh dilakukan.

“Ini merupakan bagian dari upaya pengawasan melekat yang dilakukan oleh Bawaslu,” tegasnya.

Dalam upaya tersebut, pihaknya telah bertemu dengan koordinator aksi, yang juga Ketua Asosiasi Kepala Desa (AKD), Puryono, serta seluruh elemen kepala desa.

Itu dilakukan lantaran mengacu surat edaran (SE) Bawaslu RI Nomor 92 tahun 2024, bahwa Bawaslu Kabupaten ketika menemukan potensi pelanggaran harus segera melakukan pencegahan.

“Selain itu, saat kejadian tersebut masih belum ada calon, sehingga ratusan kades dan perangkat desa mengikuti saran Bawaslu,” jelasnya.

Rusman juga menerangkan bahwa, peserta aksi mengikuti pencegahan yang dilakukan yakni saat tidak ikut menghantar pencalonan Mochamad Nur Arifin dan Syah Muhammad Natanegara (Ipin-Syah) ke Komisi Pemilihan Umum (KPU).

Juga, yang dimaksud di Undang-undang (UU) pemilu melanggar apabila melakukan perbuatan menguntungkan atau merugikan calon.

Dalam hal ini adalah calon ketika yang diusulkan oleh partai politik atau gabungan partai, yang mendaftarkan diri atau didaftarkan di KPU kabupaten atau kota.

“Hal tersebut tentu tidak ada indikasi mengarah pelanggaran netralitas, mengingat ketika aksi tersebut status Ipin masih sebagai bupati bukan sebagai calon bupati,” tuturnya kepada awak media.

Sehingga, jika sudah ditetapkan sebagai calon, ketika ada potensi pelanggaran akan langsung didalami.

Ketika hal tersebut terjadi, Bawaslu akan menindaklanjuti sejauh mana menguntungkan atau merugikan.

Apabila hanya satu pasangan calon (paslon), berarti memiliki juga sama memiliki potensi besar.

Kerawanan tetap betul karena petahana. Karena orang memperlihatkan dukungannya sehingga terkadang mereka lupa terhadap statusnya.

“Apa yang tidak boleh yaitu melakukan perbuatan yang menguntungkan atau merugikan untuk calon,” paparnya.

Diimbuhkan Rusman, alhasil, dalam hal ini setelah kami lakukan pencegahan mereka yakni kepala dan perangkat desa yang menggelar aksi patuh membubarkan diri, sehingga pelanggaran itu tidak terjadi.

Tiga Cagub NU Bertarung di Pilgub Jatim 2024: Akankah Suara NU Terpecah?

IDPOST.CO.ID – Tiga pasangan bakal calon gubernur dan wakil gubernur Jawa Timur secara resmi telah mendaftar di Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jawa Timur untuk mengikuti Pilgub Jatim 2024.

Menariknya, ketiga calon gubernur tersebut berasal dari kalangan Nahdlatul Ulama (NU), yang memicu kekhawatiran akan terpecahnya suara NU menjadi tiga kelompok.

Kini, ketiga pasangan calon tersebut harus bersaing ketat untuk memenangkan mayoritas suara NU di Jawa Timur.

Di antara mereka, sosok Khofifah Indar Parawansa, yang juga merupakan Ketua Umum Pengurus Pusat Muslimat NU, menjadi yang paling menonjol.

Selain Khofifah, ada juga Luluk Nur Hamidah yang mendapat dukungan dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), serta Tri Rismaharini, mantan Wali Kota Surabaya yang memiliki pengaruh kuat di kalangan Nahdliyin.

Menurut Kacung Marijan, Pengamat Politik dari Universitas Airlangga (Unair) Surabaya, persaingan untuk memperebutkan suara pemilih Islam pada Pilgub Jatim 2024 diperkirakan akan sangat ketat.

“Bukan hanya suara NU yang harus diraih, tetapi juga suara dari Muhammadiyah, yang memiliki pengaruh signifikan di Jawa Timur,” kata Kacung yang juga menjabat sebagai wakil rektor Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya (Unusa), Selasa (3/9/2024) dikutip dari BERITASATU.COM jaringan IDPOST.CO.ID.

Ia menyebut sulit untuk memprediksi ke mana mayoritas dukungan NU akan mengalir dalam Pilkada Jatim 2024. Kacung menekankan pentingnya program yang jelas dan kemampuan para calon untuk meraih hati warga NU dan Muhammadiyah.

“Kini, tinggal bagaimana para paslon merumuskan program yang dapat menarik dukungan dari warga NU maupun Muhammadiyah,” pungkasnya.

Audrey Davis Dibantu Psikolog Usai Video Pribadinya Tersebar di Internet

IDPOST.C0.ID – Audrey Davis menjadi sorotan publik setelah video pribadi miliknya tersebar di internet. Kejadian ini berdampak signifikan pada kondisi mental Audrey, yang merupakan putri dari David Bayu.

Menurut pengacara Audrey, Sandy Arifin, kliennya saat ini membutuhkan bantuan psikologis sebagai dampak dari tersebarnya video tersebut.

Sandy juga menambahkan bahwa David Bayu dan istrinya, sebagai orang tua, selalu memberikan dukungan penuh dan mendampingi putri mereka selama melalui situasi ini.

“Jadi, mereka berdua (David dan istrinya) sangat concern sekali terhadap putrinya dan selalu menemani setiap hari,” kata Sandy di Jakarta belum lama ini.

Sandy juga mengonfirmasi bahwa keluarga telah menyiapkan seorang psikolog untuk membantu pemulihan mental Audrey Davis.

Namun, Sandy tidak mengetahui secara pasti berapa lama Audrey akan menjalani pendampingan psikolog.

“Keluarga sudah menyiapkan (psikolog). Saya tidak tahu berapa lama, tetapi sudah beberapa minggu ini,” terangnya.

Sandy juga menepis anggapan bahwa Audrey Davis mengalami depresi akibat kasus tersebut.

Menurutnya, pendampingan psikolog lebih ditujukan untuk membantu Audrey agar tidak merasa terlalu tertekan akibat kasus video syur yang melibatkan dirinya.

“Bukan depresi, lebih ke arah konseling agar lebih tenang,” terangnya.

Di sisi lain, terkait kasus video syur tersebut, Sandy Arifin menyebutkan bahwa Audrey Davis telah menjalani pemeriksaan tambahan oleh penyidik.

Selain itu, pihak Audrey juga telah menghadirkan beberapa saksi untuk memperkuat laporannya.

“Audrey sudah menjalani pemeriksaan tambahan. Kami juga menghadirkan dua saksi, satu dari keluarga dan satu lagi dari kerabat, untuk mendukung laporan yang diajukan Kak Audrey,” pungkasnya.

Calon Wali Kota Blitar Mas Ibin, Dialog dengan Pedagang dan Pembeli di Pasar Pos

IDPOST.CO.ID – Calon Wali Kota Blitar Syauqul Muhibbin atau yang akrab disapa Mas Ibin melakukan kunjungan ke Pasar Pon, Selasa 3 September 2024.

Dari pantauan para pedagang serta pengunjung Pasar Pon pun terlihat senang bisa bertemu dengan Mas Ibin

Bahkan tak sekali saja, Mas Ibin menerima tawaran untuk berfoto bersama mereka.

Setelah puas berkeliling Pasar Pon, Mas Ibin menyampaikan bahwa blusukan yang dilakukan ini untuk melanjutkan silaturahmi dengan masyarakat.

“Kita lanjutkan silaturahmi sambil menyapa dan melihat kegiatan warga di sekitar,” katanya.

Ibin juga menyebut kalau kunjungan ke Pasar Pon bertujuan untuk menyerap aspirasi masyarakat.

“Kunjungan ini ke Pasar Pon bertujuan untuk menyerap aspirasi masyarakat sekaligus melakukan sosialisasi,” tututnya.

Dalam kesempatan itu, Mas Ibin bertemu dan berdialog langsung mendengarkan aspirasi dengan para pedagang, pembeli, hingga masyarakat sekitar pasar.

Salah seorang pembeli, Laili menyampaikan aspirasinya mengenai perbaikan ekonomi masyarakat.

“Semoga ada perbaikan ekonomi masyarakat Kota Blitar, serta perlunya perbaikan pengelolaan pasar agar lebih ramai,” tuturnya.

Hasil Tes Kesehatan: Pasangan Ibin dan Elim Layak Jadi Wali Kota dan Wakil Wali Kota Blitar

IDPOST.CO.ID – Pasangan calon wali kota dan wakil wali kota Syauqul Muhibbin alias Mas Ibin dan Elim Tyu Samba diyatakan mampu bekerja sebagai Wali Kota Blitar.

Hal tersebut bedasarkan hasil tes kesehatan di RSUD dr Saiful Anwar (RSSA) Malang yang dilaksanakan tanggal 30-31 Agustus 2024.

Hasilnya, pasangan Ibin dan Elim dinyatakan secara jasmani dan rohani, memenuhi syarat dan tidak terindikasi narkoba.

“Hasil pemeriksaan kesehatan bakal calon Walikota dan Wakil Walikota Blitar baru kami terima hari ini,” kata Ketua KPU Kota Blitar Rangga Bisma Aditya, Selasa 3 September 2024.

Rangga mengatakan kalau pelaksanaan tes kesehatan di RSSA sudah berjalan sesuai prosedur dan regulasi.

“Dalam tes kesehatan tersebut, semua paslon didampingi masing-masing oleh Tim Kesehatan dari Dinkes Kota Blitar untuk menjamin semua proses di RSSA berjalan sesuai prosedur dan regulasi,” katanya.

Selain itu ia juga mengatakan kalau dari pemeriksaan kesehatan selama dua hari di dapatkan hasil yaitu kedua bakal pasangan calon dinyatakan Mampu .

“Kedua bakal pasangan calon dinyatakan mampu secara jasmani dan rohani, memenuhi syarat dan tidak terindikasi narkoba,” ucapnya.