Peletakan Batu Pertama Rumah Sahabat PMII di Sumenep: Bupati Achmad Fauzi Ajak Kader Muda Tingkatkan Kualitas Diri

IDPOST.CO.ID – Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojodo lakukan peletakan batu pertama untuk pembangunan Rumah Sahabat PMII di Jalan Kamboja, Kota Sumenep.

Peletakan batu pertama pembangunan Rumah Sahabat PMII dihadiri oleh para kader dan alumni PMII Sumenep, Minggu 11 Agustus 2024

Dalam sambutannya, Bupati Achmad Fauzi menegaskan pentingnya Rumah Sahabat PMII sebagai pusat kegiatan intelektual dan sosial bagi generasi muda, khususnya para kader PMII.

“Rumah ini akan menjadi tempat penting untuk berdiskusi dan berkumpul, memperkuat kontribusi para generasi muda dalam pembangunan daerah,” ujarnya.

Beliau juga menegaskan komitmen pemerintah daerah dalam mendukung organisasi kepemudaan dengan menyediakan fasilitas ini sebagai wadah untuk pengembangan dan pembinaan kader.

“Kami berharap Rumah Sahabat ini akan memotivasi para kader PMII untuk terus meningkatkan kualitas diri dan peran mereka dalam masyarakat,” tambahnya.

Menanggapi pembangunan ini, ketua IKA PMII Sumenep, Hairullah, menyambut baik langkah ini setelah menanti sekian lama.

“Dengan bantuan pemerintah Sumenep di bawah kepemimpinan Bupati Achmad Fauzi, akhirnya impian kami untuk memiliki Rumah Sahabat menjadi kenyataan,” katanya dalam sambutannya.

Hairullah menambahkan bahwa Rumah Sahabat ini akan menjadi tempat bagi para kader untuk berdiskusi dan mengasah kemampuan, serta memberikan kontribusi yang positif bagi kabupaten.

Dengan dimulainya proses pembangunan ini, diharapkan Rumah Sahabat PMII Sumenep dapat segera menjadi pusat vitalitas bagi pemuda-pemudi dalam memajukan daerah mereka.

Laga Arema FC vs Dewa United FC di Blitar, Manajer: Stadion yang seperti itu naik grade

IDPOST.CO.ID – Kompetisi BRI Liga 1 musim 2024/25 antara Arema FC vs Dewa United FC akan digelar di Stadion Soepriadi Blitar pada Senin (12/8/2024).

Akibat laga tersebut sekolah-sekolah di Kota Blitar oleh Dinas Pendidikan diliburkan alias belajar secara daring.

Menyikapi hal tersebut Manajer Operasional Arema, Sudarmaji bersyukur dengan keputusan Pemkot Blitar.

Selain itu, ia juga menyebut Stadion Soepriadi yang seperti itu bisa menggelar pertandingan sekelas Liga 1

“Arema malah bersyukur dengan kebijakan itu, karena adik-adik bisa sekolah daring pagi sampai siangnya, lalu sorenya nonton Arema bersama orang tua mereka. Gak membayangkan,” katanya.

“Stadion yang seperti itu naik grade-nya bisa menggelar pertandingan sekelas Liga 1,” lanjutnya.

Sebelumnya, Dinas Pendidikan Kota Blitar memutuskan seluruh jenjang pendidikan mulai dari Paud hingga SMA untuk belajar di rumah dan melakukan pembelajaran secara daring.

“Setelah kami berdiskusi dengan beberapa teman-teman internal dinas dan sekolah, kami memutuskan tanggal 12 tetap dilakukan tetapi lewat daring,” kata Dindin Alinuridin, Kepala Dinas Pendidikan Kota Blitar, Sabtu (10/8/2024).

Meski demikian Pemerintah Kota Blitar enggan disebut bahwa pihaknya mengorbankan pendidikan demi sebuah pertandingan sepak bola. Menurutnya langkah ini ditempuh demi keamanan para siswa selama pertandingan Arema FC berlangsung.

“Kami antisipasi bukan pergerakan anak-anak yang antar jemput juga kami antisipasi kalau ada jalan yang ditutup dan lain-lain, utamanya pas jam siang,” tegasnya.

Bupati Blitar Tandatangani Nota Kesepakatan Bersama KUA PPAS Tahun 2025 dan Perda PPNS

IDPOST.CO.IDBupati Blitar Rini Syarifah menghadiri Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Blitar pada Sabtu, 10 Agustus 2024 bertempat di Graha Paripurna DPRD Kabupaten Blitar.

Agenda Rapat Paripurna yaitu Penandatanganan Nota Kesepakatan Bersama tentang KUA PPAS Tahun 2025 dan Perubahan KUA PPAS Tahun 2024 serta Penetapan Rancangan Peraturan Daerah Kabupaten Blitar tentang Penyidik Pegawai Negeri Sipil di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Blitar menjadi Peraturan Daerah Kabupaten Blitar.

Pada Rapat Paripurna ini Bupati Blitar atau lebih akrab dipanggil Mak Rini menyampaikan apresiasi kepada Pimpinan dan seluruh Anggota DPRD atas dukungan serta kerjasama yang luar biasa dengan Pemkab Blitar dalam melaksanakan berbagai program pembangunan daerah di Kabupaten Blitar.

Rapat Paripurna ini merupakan tahapan dari rangkaian pengelolaan keuangan daerah, yang akhirnya Kebijakan Umum Anggaran (KUA) dan Prioritas Plafon Anggaran Sementara (PPAS) Kabupaten Blitar tahun 2025 ini dapat disepakati dalam forum Rapat Paripurna untuk ditetapkan menjadi nota kesepakatan sebagai dasar dalam penyusunan APBD Tahun Anggaran 2025.

“Rapat paripurna pada hari ini memiliki makna strategis dalam menentukan arah dan jalannya roda pemerintahan, pelaksanaan pembangunan, serta pembinaan masyarakat di Kabupaten Blitar, sekaligus merupakan pelaksanaan mekanisme siklus pengelolaan Keuangan Daerah Tahun 2025 sebagaimana diamanatkan oleh Peraturan perundang-undangan yang berlaku” ucap Mak Rini.

Bupati Blitar menyampaikan bahwa, sebagaimana diatur dalam ketentuan Pasal 255 ayat (1) Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014. Penegakan Perda dan Peraturan Kepala Daerah dilaksanakan melalui penegakan non yustisial oleh Polisi Pamong Praja atau Pol-PP, dan penegakan yustisial yang dilakukan oleh Penyidik Pegawai Negeri Sipil atau PPNS, yang pelaksanaannya di bawah koordinator Pol-PP.

Oleh karena itu, dengan ditetapkannya Rancangan Peraturan Daerah tentang PPNS menjadi Peraturan Daerah, landasan operasional pelaksanaan tugas dan wewenang PPNS Kabupaten Blitar sebagai penyidik menjadi jelas, tegas dan dapat dipertanggungjawabkan.

Yuk Liburan di Aceh: Terkenal dengan Keindahannya dan Menakjubkan

IDPOST.CO.IDAceh yang merupakan Provinsi yang terletak di ujung barat Indonesia, memiliki berbagai tempat wisata yang terkenal dan kaya akan budaya serta sejarah.

Aceh memiliki banyak pantai yang memukau seperti Pantai Lampuuk dan Pantai Iboih. Pulau Weh di Sabang juga terkenal dengan keindahan bawah lautnya, menjadikannya tempat populer untuk menyelam dan snorkeling.

Aceh juga kaya akan pegunungan dan hutan tropis. Gunung Leuser, bagian dari Taman Nasional Gunung Leuser, adalah habitat penting bagi spesies yang terancam punah seperti orangutan Sumatera. Hutan-hutan di Aceh menawarkan pemandangan yang memukau dan pengalaman ekowisata.

Nah, mengunjungi tempat wisata adalah salah satu cara yang menyenangkan untuk menghabiskan waktu luang.

Apakah Anda sudah memiliki destinasi tertentu yang ingin dikunjungi, atau Anda membutuhkan rekomendasi tempat wisata? Berikut beberapa tempat wisata populer di Aceh:

  1. Masjid Raya Baiturrahman

Masjid ikonik ini terletak di Banda Aceh, ibukota provinsi. Masjid ini tidak hanya menjadi pusat ibadah tetapi juga simbol ketangguhan Aceh, terutama setelah selamat dari tsunami tahun 2004.

  1. Pantai Lampuuk

Terletak di Aceh Besar, pantai ini dikenal dengan pasir putihnya yang bersih dan pemandangan matahari terbenam yang indah. Pantai ini juga merupakan lokasi favorit untuk berselancar.

  1. Pulau Weh

Pulau ini terkenal dengan spot menyelam dan snorkeling yang menakjubkan, terutama di sekitar Pantai Iboih dan Gapang. Airnya yang jernih dan keanekaragaman hayatinya membuatnya menjadi surga bagi penyelam.

  1. Museum Tsunami Aceh

Museum ini dibangun untuk mengenang peristiwa tsunami tahun 2004. Desainnya unik dan penuh makna, serta menyajikan informasi dan pameran tentang bencana tersebut.

  1. Air Terjun Blang Kolam

Terletak di Aceh Utara, air terjun ini dikelilingi oleh hutan hijau yang rimbun dan menawarkan pemandangan alam yang memukau serta udara yang segar.

  1. Pantai Lhoknga

Berdekatan dengan Pantai Lampuuk, pantai ini juga terkenal sebagai tempat berselancar. Pemandangan lautnya yang biru dan ombaknya yang besar menjadi daya tarik utama.

  1. Danau Laut Tawar

Terletak di dataran tinggi Gayo, Takengon, danau ini dikelilingi oleh pegunungan dan menjadi tempat favorit untuk bersantai, memancing, dan menikmati pemandangan alam.

  1. Gunung Leuser

Bagian dari Taman Nasional Gunung Leuser, kawasan ini adalah salah satu hutan hujan tropis terbesar di Asia Tenggara dan rumah bagi berbagai satwa liar, termasuk orangutan Sumatera.

  1. Pantai Ujong Batee

Pantai ini menawarkan pemandangan Selat Malaka dan sangat cocok untuk bersantai sambil menikmati angin laut.

  1. Pulau Banyak

Gugusan pulau di Aceh Singkil ini terkenal dengan pantai pasir putihnya yang menawan dan menjadi destinasi sempurna untuk island hopping dan snorkeling.

Aceh menawarkan kombinasi yang menarik antara wisata alam, sejarah, dan budaya yang kaya.

Kritik KAHMI Sulsel: Penyediaan Alat Kontrasepsi untuk Remaja dalam PP Nomor 28/2024 Dinilai Berisiko

IDPOST.CO.ID – Majelis Wilayah Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (MW KAHMI) Provinsi Sulawesi Selatan sigap merespon kontroversi yang ditimbulkan Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 28/2024 tentang Peraturan Pelaksanaan Undang-Undang Nomor 17 Tahun 2023 tentang Kesehatan.

Hal tersebut tertuang dalam pernyataan sikap resmi yang ditandatangani oleh Koordinator Presidium MW KAHMI Sulsel Prof. Dr. Aminuddin Syam hari ini, Sabtu (10/08/2024).

Dalam pernyataannya, KAHMI Sulsel mengkritik keras khususnya Pasal 103 Ayat (4) pada aturan tersebut yang mencantumkan “penyediaan alat kontrasepsi” sebagai bagian dari pelayanan kesehatan reproduksi untuk usia sekolah dan remaja.

Keberadaan pasal tersebut dianggap dapat menimbulkan persepsi keliru di kalangan masyarakat.

Dikhawatirkan bahwa penyediaan alat kontrasepsi bagi remaja justru dipahami sebagai legalisasi atau pembolehan aktivitas seksual di luar pernikahan, yang bertentangan dengan nilai-nilai agama dan moral.

“Kami meminta kepada pemerintah untuk segera menghapus Pasal 103 Ayat (4) poin ‘e’ pada PP Nomor 28/2024 ini. Penyediaan alat kontrasepsi untuk remaja berisiko membuka celah terjadinya hubungan seksual di luar pernikahan, yang jelas diharamkan oleh agama Islam,” kata Prof. Amin, sapaan karib Aminuddin Syam.

Selain itu, KAHMI Sulsel juga menekankan pentingnya menghormati nilai-nilai luhur dalam upaya kesehatan reproduksi, sesuai dengan Pasal 98 dalam PP yang sama.

Olehnya, KAHMI mengajak seluruh pihak untuk melindungi generasi muda dari ancaman dekadensi moral dan menjaga nilai-nilai keagamaan yang semakin tergerus oleh godaan hubungan seksual di luar pernikahan.

“Kami berharap semua kebijakan dan regulasi yang dikeluarkan oleh pemerintah tidak membuka celah sekecil apa pun untuk melegalkan hubungan seksual di luar pernikahan,” tambah Prof Amin.

KAHMI Sulsel berharap agar ke depannya pemerintah harus lebih berhati-hati dalam merumuskan kebijakan yang berpotensi menimbulkan kontroversi di masyarakat, terutama yang menyangkut nilai-nilai agama dan moral.

Laga Arema di Blitar Diwarnai Kerusuhan dan 7 Kendaraan Terbakar, Kini Disdik Korbankan Pendidikan

IDPOST.CO.ID – Laga Arema di Stadion Soepriadi Blitar pernah membuat kerusuhan hingga kurang lebih 7 kendaraan bermotor hangus.

Kerusuhan terjadi di Blitar saat itu Arema melawan Persebaya Surabaya dalam pertandingan semifinal piala Gubernur Jatim 2020.

Meski pertandingan digelar tanpa penonton. Namun, sejumlah penonton berupaya masuk ke area stadion Supriyadi Kota Blitar.

“Sejak awal memang pertandingan itu digelar tanpa penonton. Namun sejumlah orang berupaya masuk ke akses area stadion tersebut,” kata Kabid Humas Polda Jatim Kombes Pol Trunoyudo Wisnu Andiko Selasa (18/2/2020) tahun lalu.

Diketahui bahwa Persebaya mengalahkan Arema dengan skor 4-2, walaupun laga berakhir Kepolisian dan petugas gabungan terus berjaga sampai para suporter meninggalkan Blitar.

Sementara, demi laga Arema FC dan Dewa United FC di Stadion Soepriadi Blitar pada Senin (12/8/2024) mendatang.

Dinas Pendidikan Kota Blitar memutuskan seluruh jenjang pendidikan mulai dari Paud hingga SMA untuk belajar di rumah dan melakukan pembelajaran secara daring.

“Setelah kami berdiskusi dengan beberapa teman-teman internal dinas dan sekolah, kami memutuskan tanggal 12 tetap dilakukan tetapi lewat daring,” kata Dindin Alinuridin, Kepala Dinas Pendidikan Kota Blitar, Sabtu (10/8/2024).

Persebaya Surabaya Hadapi Ujian Pertama: Laga Berat Melawan PSS Sleman di Gelora Bung Tomo

IDPOST.CO.IDPersebaya Surabaya akan memulai kompetisi BRI Liga 1 musim 2024/25 dengan menghadapi pertandingan berat melawan PSS Sleman di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya, Minggu (11/8/2024) malam.

Walaupun bermain sebagai tuan rumah, Persebaya Surabaya tetap harus waspada terhadap kekuatan PSS Sleman.

Pelatih Paul Munster mengungkapkan bahwa meskipun performa timnya sejauh ini cukup memuaskan, ia mengingatkan pemain bahwa laga perdana musim ini adalah salah satu yang paling menantang, terutama bagi pelatih.

Kurangnya informasi tentang strategi lawan di awal musim menjadi tantangan tersendiri. Meskipun begitu, Munster telah mengumpulkan sejumlah peta kekuatan tim lawan. Di sisi lain, pemain juga telah meningkatkan intensitas latihan mereka untuk mempersiapkan diri menghadapi pertandingan ini.

“Seperti kita tahu, pertandingan pertama adalah laga paling sulit, anda harus mencoba mencari detail informasi sedetail mungkin secepatnya. Di sana ada pelatih asing dan pemain yang baru, tapi kami terus mencoba memantau mereka selama ini,” ujar pelatih asal Irlandia Utara itu.

Meski begitu dia tetap menekankan pada kemampuan tim sendiri dan menegaskan laga perdana nanti akan menjadi pembuktian hasil dari persiapan terakhir.

“Persiapan kita sangat bagus selama tiga bulan terakhir. Kami sudah melakukan sesi dobel latihan fisik. Hasil laga uji coba juga bagus. Jadi, semua hasil kerja keras pemain akan dipertaruhkan di hari Minggu nanti,” tutur Paul Munster.

Sementara itu gelandang andalan Persebaya Bruno Moreira optimistis, bersama rekan setim dapat menuntaskan laga perdana itu dengan poin penuh. Tentu capaian itu juga akan semakin optimistis terwujud dengan kehadiran suporter setia, Bonek.

“Saya pikir kondisi tim sangat bagus, kami telah melakukan persiapan lama sekali. Jadi untuk laga besok [hari ini] kami siap meraih tiga poin. Sebab itu, kami meminta dukungan penuh dari Bonek Mania, itu yang paling penting bagi kami,” ujarnya.

KPU Kabupaten Blitar Tak Becus, Rekap Daftar Pemilih Tingkat Kecamatan Sudah Tidak Beres

IDPOST.CO.ID – Kinerja Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Blitar dinilai tidak becus. Pasalnya, dalam Rapat Pleno Terbua Rekapitulasi Daftar Pemilih Hasil Pemutakhiran (DPHP) Tingkat Kecamatan Garum banjir interupsi dari Panwaslu Kecamatan Garum.

Dalam rapat pleno yang digelar pada Rabu 7 Agustus 2024 lalu diindikasi banyak data pemilih yang tidak sinkron dengan hasil pengawasan jajaran pengawas pemilihan di Kecamatan Garum.

Rapat pleno yang dimulai pada pukul 16.00 ini, bahkan baru kelar hingga pukul 22.30 untuk sinkronisasi data.

Ketua Panwaslu Kecamatan Garum, Samsul Huda, menyatakan bahwa peserta rapat pleno memiliki hak untuk memberikan masukan dan tanggapan.

“Sesuai dengan PKPU Nomor 7 Tahun 2024 tentang Penyusunan Daftar Pemilih dalam Penyelenggaraan Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati, serta Walikota dan Wakil Walikota, peserta pleno dapat memberikan masukan dan tanggapan disertai dengan bukti dokumen autentik. PPK wajib menindaklanjutinya dan melakukan perbaikan,” ungkap Huda.

Dalam rapat pleno DPHP tersebut, Panwaslu Kecamatan Garum menyatakan telah menemukan ke-tidak Valid-an terhadap daftar pemilih tetap (DPT) Online.

Dengan menemukan data pemilih yang tidak memenuhi syarat (TMS) yang meninggal, namun setelah dilakukan pengecekan melalui Cek DPT Online masih ada sebagai pemilih aktif.

“Setelah menyampaikan ini dalam forum, PPK menjawab antara Sidalih dan DPT Online data tidak sinkron, dan PPK sendiri tidak tahu mengapa hal ini terjadi,” ungkap Samsul.

Meskipun di DPT Online orang TMS Meninggal tersebut masih masuk sebagai pemilih aktif, namun PPK menjelaskan bahwa di Sidalih pemilih tersebut sudah di TMS kan atau Tidak Memenuhi Syarat.

Dan ketua PPK juga memastikan bahwa Sidalih lebih Valid daripada DPT Online.

Selain itu, Panwaslu Kecamatan Garum juga memberikan masukan terkait E-Coklit dan Coklit Manual tidak sinkron di desa Sidodadi atas nama Badowi dan Mistiani.

Pada E-Coklit tercatat sudah dicoklit secara langsung namun setelah dikonfirmasi ke lapangan, yang bersangkuta menyatakan belum ada coklit sama sekali.

“Dari jawaban PPS menyatakan bahwa hal tersebut terjadi dikarenakan orang tersebut sulit untuk ditemui secara langsung,” imbuh Samsul.

Koordinator Divisi (Kordiv) Hukum, Pengawasan, Partisipatif dan Hubungan Masyarakat (HPPH) Sanda Putri menyampaikan juga terkait ketidaksesuaian angka antara yang tercantum di Berita Acara Pleno PPS dan Formulir Model A Rekap PPS.

Kekeliruan ini terjadi di PPS Tingal Setelah mempertanyakan hal ini dalam forum, PPS mengkonfirmasi bahwa terjadi salah input jenis kelamin di Berita Acara Pleno.

Yang seharusnya berjenis kelamin perempuan tetapi ter-input pada data laki-laki sehingga angka yang benar adalah yang tercantum di Formulir Model A Rekap PPS.

Hasil rekapitulasi DPSHP tingkat kecamatan menunjukkan bahwa ada Sembilan Kelurahan/Desa dan 90 TPS di Kecamatan Garum.

Jumlah pemilih aktif mencapai 52782 orang, dengan 2180 pemilih baru dan 2424 pemilih tidak memenuhi syarat.

Selain itu, terdapat 547 data pemilih yang diperbaiki.

Hasil pleno DPHP tingkat Kecamatan ini akan dibawa kembali ke tingkat Kabupaten Blitar untuk ditetapkan sebagai Daftar Pemilih Sementara.

Kegiatan berlangsung di Aula Kecamatan Garum dan dihadiri oleh Forkopincam, PPS se-Kecamatan Garum, PKD se-Kecamatan Garum. Serta dipantau langsung oleh Anggota Bawaslu Kabupaten Blitar, Narsulin.

Ketika Pleno masih berlangsung di malam hari, Ketua PPK dan Ketua Panwaslu Kecamatan Garum sempat berkonsultasi kepada Narsulin terkait apakah ada kemungkinan Pleno ditunda sampai besok untuk menyelesaikan persoalan data yang belum singkron, Anggota Bawaslu Blitar tersebut menjawab agar menyesuaikan dengan Jadwal pelaksanaan Pleno yang diatur dalam Lampiran Keputusan KPU No. 799 tahun 2024.

“Seperti diketahui bersama sesuai KPT 799 bahwa Rabu, 7 Agustus 2024 adalah jadwal terakhir pelaksanaan Pleno DPHP tingkat Kecamatan, PPK dan Panwaslu Kecamatan sepakat untuk merampungkan perbaikan data malam itu juga,” tandas Narsulin.