Profil Penyanyi Pindo Ah Ah, Biduan Viral di TikTok Asal Blitar

IDPOST.CO.ID – Baru-baru ini sebuah potongan video dari lagu Lamunan dengan liriknya berbunyi ‘Pindo Ah Ah’ tengah menjadi perbincangan.

Potongan video lagu berjudul ‘Lamunan’ alias ‘Pindo Ah Ah’ tersebut viral di media sosial TikTok hingga Instagram.

Terlebih saat lagu tersebut dicover oleh Diva Hani biduan dangdut asal Blitar Jawa Timur.

Alhasil jebolan OM SAVANA kini berhasil menjadi sorotan hingga biodata dan Instagram pribadinya diburu warganet.

Diva Hani sukses membawakan lagu karya musisi Wahyu F Giri tersebut hingga membuat pendengarnya terngiang-ngiang.

Bahkan Instagram Diva Hani dengan nama akun @difahanii kini diserbu penggemarnya dengan komentar lirik lagu tersebut.

Agar tak penasaran, inilah 3 potret menawan Diva Hani yang tengah viral di TikTok gegara bawakan lagu ‘Lamunan’.

Biodata Diva Hani

  • Nama lengkap: Diva Hani
  • Nama panggung: Diva Hani
  • Asal: Blitar, Jawa Timur
  • Pekerjaan: Penyanyi dangdut
  • Afiliasi: OM SAVANA Blitar
  • Akun Instagram: @difahanii
  • Akun TikTok: @dipahani.a

Warga Musi Banyuasin Temukan Jasad Tanpa Identitas di Sungai

IDPOST.CO.ID – Warga Kabupaten Musi Banyuasin sempat di hebohlan dengan adanya penemuan jasad seorang laki-laki tanpa identitas yang mengapung di Sungai Musi Dusun 1 Desa Kemang Kecamatan Sanga Desa Kabupaten Musi Banyuasin.

Dari informasi yang dihimpun, penemuan jasad bermula saat seorang warga bernama Irul Bin Sairin (40) seorang petani pekebun yang tinggal di Dusun I Kemang, Kecamatan Sanga Desa sedang memancing di Sungai Musi pada Sabtu (27/07/2024) sekitar pukul 08:40 wib.

Tiba-tiba, jasad seorang laki-laki tanpa identitas muncul dari bawah sungai di dekat perahu yang digunakan oleh Irul.

Terkejut dengan temuan tersebut, Irul segera membawa jasad itu ke pinggir sungai dan menghubungi saksi lain, Zainal Aripin Bin Nurman (40), seorang pekerja swasta yang tinggal di Dusun V Desa Kemang.

Pada saat ditemukan, jasad tersebut mengenakan pakaian berupa kaos berkerah lengan pendek warna coklat dengan garis putih orange serta celana panjang warna hitam.

Setelah menerima informasi dari saksi, pihak Polsek Sanga Desa segera menuju lokasi kejadian dan mengevakuasi jasad tersebut.

Korban kemudian dibawa ke Puskesmas Rawat Inap Ngulak untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.

Kapolsek Sanga Desa IPTU Nirwan Haryadi melalui Kanitreskrim IPDA Heri Fitha, menyampaikan bahwa penyebab kematian dan identitas korban belum dapat diketahui.

“Berdasarkan hasil visum di Puskesmas Ngulak, ditemukan beberapa luka lecet di tubuh korban, antara lain di kening sebelah kiri, lengan bawah kanan, siku belakang, dan bibir bawah. Namun, luka-luka tersebut tidak diyakini sebagai penyebab kematian korban,” katanya.

Pihak kepolisian masih terus melakukan penyelidikan untuk mengungkap identitas korban dan penyebab kematiannya.

“Selain itu juga pihak kepolisian menghimbau kepada warga yang mengenali jasad tersebut agar melapor atau memberitahukannya kepada kami, sehingga dapat membantu proses penyelidikan yang sedang kami lakukan,” tuturnya.

“Untuk sementara sambil menunggu penyelidikan terutama identitas dari jasad tersebut saat ini jasad sudah kami bawa ke RSUD Sekayu yang diletakan di kamar jenazah dan telah dilakukan pengecekan oleh tim Identifikasi Satreskrim Polres Muba,” tutupnya.

PWI Blitar Rumuskan Program Kerja di Kota Batu

IDPOST.CO.IDPersatuan Wartawan Indonesia (PWI) Blitar Raya menggelar rapat kerja (Raker) di Kota Batu pada 26-27 Juli 2024.

Ketua PWI Blitar Raya Irfan Anshori mengatakan kalau raker yang pihaknya gelar untuk membahas arah kebijakan.

“Raker ini dilakukan dalam rangka menentukan arah kebijakan pengurus dan membahas program kerja,” katanya.

Selain itu lanjutnya, dalam raker juga membahas tentang peningkatkan kapasitas sumberdaya manusia (SDM) wartawan anggota PWI Blitar Raya hingga kepedulian sosial.

“Kita berharap dengan adanya kegiatan ini akan melahirkan program-program yang baik dan mampu membentuk profesionalisme wartawan dalam menjalankan tugasnya,” tuturnya.

“Dengan melahirkan wartawan yang berkualitas, maka akan lahir pula masyarakat yang cerdas,” tutupnya.

Era Digitalisasi, PWI Bangkalan Gelar Pendidikan Melek Media di UTM

IDPOST.CO.IDPersatuan Wartawan Indonesia (PWI) Bangkalan gelar Pendidikan Melek Media bersama Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Fakultas Ilmu Pendidikan UTM di Aula Syaikhona Moh. Cholil (rektorat lt. 10) UTM, Jumat (26/7/2024)

Ketua PWI Bangkalan, Mahmud Ismail mengatakan, sebagai kaum intelektual mahasiswa harus bijak menggunakan media sosial.

Mengingat lanjutnya, pada era digitalisasi ini transfer informasi di media sosial sangat cepat diterima oleh pembaca.

“Kita ketahui bersama kejadian sekarang, dengan hitungan detik informasi tersebut sangat cepat disebar melalui media sosial, yang kadang tak dilengkapi dengan keterangan yang pasti,” kata dia.

Pria lulusan pascasarjana Akuntansi UTM itu menjelaskan, mahasiswa dituntut untuk memiliki jiwa kritis dalam menyikapi media sosial, agar tidak mudah mengikuti arus informasi yang disebar melalui media sosial.

“Karena jika kita bisa mengontrol media sosial maka kita akan menjadi objek, dan mudah percaya. Seharusya kita harus menganalisis informasi tersebut agar kita tidak mudah ikut arus,” kata dia.

Salah satu pemateri, Agus Sugianto Zein menyampaikan, pada tahun 2030 nanti diprediksi akan memasuki era bonus demografi. Dimana, hal ini berjalan seirama dengan perkembangan era modern yang serba digitalisasi.

“Saat ini persiapan masuk bonus demografi. Puncaknya nanti tahun 2030 -2040. Dimana usia penduduk produktif yaitu umur 15 – 64 tahun lebih dominan dari pada nonproduktif,” kata dia.

Pria yang saat ini jabat Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Diakominfo) Bangkalan menambahkan, mahasiswa saat ini beruntung karena memasuki era bonus demografi. Namun dia juga mengingatkan, agar bijak menggunakan media sosial.

“Bonus demografi ini berjalan seirama dengan era digitalisasi. Jika di era bonus demografi ini bisa menggunakan media sosial dengan bijak maka menjadi dampak positif,” kata dia.

Sementara Dekan III FIP UTM, Fachrur Rozie mengatakan, walaupun era digitalisasi ini labih banyak bahayanya, namun tidak bisa menghindarinya. Jadi mahasiswa harus open minded terhadap digitalisasi, namun dengan cara yang bijak.

“Jadi bagaimana bisa menggunakan kesempatan ini sebaik mungkin dengan mengontrol penggunaan media sosial dan berjiwa kritis dan rekonstruktif,” kata dia.

Gubernur BEM FIP UTM, Achmad Mustofa mengucapkan banyak terimakasih kepada PWI Bangkalan karena sudah bersedia bekerjasama dengan BEM FIP UTM dalam mengadakan kegiatan bermanfaat terhadap mahasiswa.

“Semoga kedepan kita bisa berkolaborasi di kesempatan yang berbeda. Ini menjadi pintu awal BEM FIP UTM bersama PWI Bangkalan untuk berkolaborasi di kegiatan lebih besar,” kata dia.

Jalin Sinergitas Jelang Pilkada, KPU Sidoarjo Gelar Media Gathering

IDPOST.CO.IDKomisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sidoarjo gelar Media Gathering dalam rangka meningkatkan partisipasi masyarakat pada Pilkada Serentak 2024.

Media gathering tersebut digelar pada tanggal 26-27 Juli 2024 di Royal Tretes View Hotel, Prigen, Pasuruan.

Ketua KPU Sidoarjo Fauzan Adim mengatakan jika media gathering ini dilaksanakan dalam rangka menjalin interaksi serta komunikasi yang baik antara KPU dan media untuk mengawasi tahapan Pilkada Kabupaten Sidoarjo 2024.

“Kami berharap dengan sinergi ini, kita bisa menciptakan Pilkada Sidoarjo yang bersih. KPU Kabupaten Sidoarjo siap dan berani menolak serta melindungi diri dari praktik politik uang,” ujar Fauzan saat membuka acara.

Media Gathering mengambil tema “Peran Media dalam Peningkatan Partisipasi Masyarakat pada Penyelenggaraan Pemilu 2024”. Puluhan jurnalis berbagai organisasi kewartawanan di Sidoarjo hadir mengikuti kegiatan tersebut.

Selain itu, ia juga mengajak media berperan aktif dalam menyebarkan informasi yang akurat dan mendidik kepada masyarakat agar dalam melewati tahapan pilkada di Kabupaten Sidoarjo berlangsung kondusif.

“Media memiliki peran sangat penting dalam meningkatkan partisipasi masyarakat. Dengan informasi yang tepat, positif dan edukatif, warga Sidoarjo akan lebih memahami akan arti pentingnya berpartisipasi dalam Pilkada,” tambahnya.

Dengan mengusung semboyan “Guk Kasijo” yang berarti “Ciptakan Pilkada Bersih Sidoarjo”, KPU Sidoarjo berkomitmen untuk mengawal proses demokrasi yang transparan dan bebas dari praktik kecurangan.

“Dengan dukungan berbagai pihak, kegiatan Pilkada Serentak 2024 di Sidoarjo diharapkan dapat berlangsung sukses dan partisipasi masyarakat yang tinggi. Terutama dukungan dari media,” ungkapnya.

Media Gathering menjadi momentum penting dalam memperkuat kerjasama antara KPU dan media di Sidoarjo. Dengan dukungan dari berbagai pihak, Pilkada Serentak di Sidoarjo dapat berlangsung dengan sukses dan aman serta partisipasi masyarakat tinggi.

“Kami optimis, dengan sinergi yang kuat, kita bisa menciptakan Pilkada yang bersih dan demokratis di Sidoarjo. Sehingga pencapaian partisipasi 80% bisa tercapai,” tutup Fauzan.

Diselenggarakannya media gathering sebagai langkah konkret KPU Sidoarjo mewujudkan demokrasi yang bersih dan berintegritas. Dan diharapkan melalui peran aktif rekan-rekan media, masyarakat lebih memahami tentang pentingnya partisipasi di pemilu dan terlibat aktif dalam setiap tahapan proses demokrasi.

Hati-hati Warga Blitar! Cek Fakta: Link Pendaftaran Bansos Korban Judi Online

IDPOST.CO.ID – HHati-hati warga Blitar, baru-baru ini muncul sebuah unggahan di Facebook yang menyebarkan tautan untuk pendaftaran penerima bantuan sosial (bansos) bagi korban judi online.

Unggahan tersebut mendorong masyarakat untuk segera mendaftar dan mengambil bansos sebelum kuotanya habis.

“Ambil bansosnya, sebelum kehabisan!” begitu narasi dalam unggahan tersebut.

Setelah dilakukan penelusuran, ternyata tautan tersebut mengarah ke situs judi, bukan ke situs resmi untuk mendapatkan bansos.

Hal ini menegaskan bahwa link yang beredar adalah tidak benar dan berpotensi menyesatkan masyarakat.

Wacana mengenai pemberian bansos untuk korban judi online memamng sempat diutarakan oleh Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy.

Namun, wacana ini menuai kontroversi, sehingga Muhadjir mengklarifikasi bahwa bansos ditujukan untuk keluarga korban judi, bukan pelaku judi itu sendiri.

Presiden Joko Widodo pada 19 Juni 2024, juga menyatakan bahwa pemerintah tidak memiliki rencana untuk memberikan bansos kepada pelaku atau keluarga pelaku judi online.

Oleh karena itu, klaim yang menyatakan adanya link pendaftaran penerima bansos korban judi online adalah tidak benar.

Masyarakat dihimbau untuk berhati-hati dan selalu melakukan verifikasi terhadap informasi yang diterima, terutama yang berkaitan dengan bantuan sosial.

Kesimpulan:

Link pendaftaran penerima bansos korban judi online yang beredar di media sosial adalah palsu dan menyesatkan. Tautan tersebut mengarah ke situs judi, bukan situs resmi pemerintah.

Masyarakat diimbau untuk lebih berhati-hati dalam menerima informasi dan memastikan keabsahan sumber informasi sebelum mempercayainya.

Bupati Blitar Terima Penghargaan Satu Inspirasi dari BERITASATU.COM

IDPOST.CO.ID – Nama Bupati Blitar Rini Syarifah masuk dalam daftar 24 takoh, dan pemimpin bangsa Indonesia atas inovasi dan program dan mendapat apresiasi di Malam Apresiasi Satu Inspirasi dari BERITASATU.COM.

Executive Chairman B-Universe Enggartiasto Lukita mengatakan bahwa apresiasi ini diberikan bagi tokoh masyarakat yang inspiratif.

“Kita memberikan apresiasi penghargaan satu inspirasi bagi tokoh masyarakat, tokoh politik, tokoh birokrasi inspiring, inspiratif untuk menghadapi Indonesia emas 2045,” kata Enggar pada sambutannya di Luwansa, Jakarta Selatan, pada Kamis (25/7/2024).

Berikut nama 24 penerima penghargaan berserta kategori dan jabatannya:

Kategori pelestarian lingkungan hidup dan energi terbarukan:

Dedi Mulyadi
Program : Purwakarta Berkarakter
Jabatan : Bupati Purwakarta 2008-2018

Nelson Pomalingo
Program: Teknologi Zero Karbon & Renewabel Energy
Jabatan: Bupati Gorontalo 2016–2025

Erwin Ciputra
Program: Inovasi Penggunaan Limbah Plastik dalam Produksi Aspal
Jabatan: President Director Chandra Asri Group

Nicke Widyawati
Program: Konservasi dan Rehabilitasi Flora Fauna Endemik Indonesia
Jabatan : Direktur Utama PT Pertamina

Kategori peningkatan kesejahteraan sosial:

Emil Dardak
Program: Millenial Job Center (MJC)
Jabatan: Wakil Gubernur Jawa Timur 2019-2024

Airin Rachmi Diany
Program: Pelayanan Kesehatan Prima
Jabatan: Walikota Tangerang Selatan 2011-2021

Sachrudin
Program : Tangerang Cerdas
Jabatan: Wakil Walikota Tangerang 2008-2023

Erwin Ciputra
Program: Inisiatif Strategis untuk Pembangunan Daerah Berkelanjutan
Jabatan: President Director Chandra Asri Group

Lilis Suriani
Program: Percepatan Penurunan Stunting 2023
Jabatan: Pj Bupati Lamandau

Achmad Dimyati Natakusumah
Program: Program Raskin Gratis
Jabatan: Bupati Pandeglang 2000 – 2009

Rahmad Mas’ud
Program: Percepatan Pencapaian Universal Health Coverage (UHC) & Peningkatan Kualitas Pendidikan
Jabatan: Wali Kota Balikpapan

Kategori Reformasi BIrokrasi dan Layanan Prima :

Sugiri Sancoko
Program: Program Sekolah Serentak
Jabatan: Bupati Ponorogo 2021-2023

Hanindhito Himawan Pramana
Program: Sahaja Lekat
Jabatan: Bupati Kediri 2021-2024

Sunarso
Program: The Best Bank Service Excellence 2024
Jabatan: Direktur Utama PT Bank Rakyat Indonesia (Persero)

Kategori Penggerak Ekonomi Masyarakat:

Achmad Fauzi Wongsojudo
Program: Bismillah Melayani
Jabatan: Bupati Sumenep 2021-2024

Arief Mulyadi
Program: PNM Membina Ekonomi Keluarga Sejahtera (PNM MEKAAR)
Jabatan: Dirut PT Permodalan Nasional Madani (PNM)

Michael
Program: Membangun Masa Depan Cerah Melalui Pemberdayaan Ekonomi Masyarakat
Jabatan: Presiden Direktur PT Petrindo Jaya Kreasi Tbk

Kategori Transformasi Digital untuk Masyarakat:

Rini Syarifah
Program: Kominfo Go to School
Kategori: Transformasi Digital Untuk Masyarakat
Jabatan: Bupati Blitar 2021-2024

Muhammad Buldansyah
Program: Pengembangan Teknologi Smart Campus
Jabatan: Director & Chief Business Officer Indosat

Busrul Iman
Program: Pelayanan pada aspek digital banking
Jabatan: Direktur Utama Bank Jatim

Faldo Maldini
Program: Literasi Digital Muda Nusantara
Jabatan: Staf Khusus Menteri Sekretaris Negara

Kategori Komitmen Mendorong Pembangunan Daerah:

Moktar Arunde Prapaga
Program: Pemberdayaan Nelayanan Tradisional Lokal Daerah Kepulauan Talaud
Jabatan: Wakil Bupati Talaud

Suhendrik
Program: Kolaborasi program kompetisi inovasi Jawa Barat
Jabatan: Direktur Eksekutif The Jabar Ekspresi Institute Of Pro Otonomi

Nikson Nababan
Program: Desa Kuat, Kota Maju
Jabatan: Bupati Tapanuli Utara Periode 2014 – 2024

Warga Blitar! Bantuan Pangan Non-Tunai (BPNT) Dikabarkan Segera Cair

IDPOST.CO.ID – Warga Blitar kabar terbaru kalau Bantuan Pangan Non-Tunai (BPNT) dikabarkan segera cair.

Bagi kamu yang penasaran bagaimana cara cek pencairan bantuan pangan non-tunai dan syaratnya bisa simak tulisan di bawah ini.

Program Bantuan Pangan Non Tunai memungkinkan para penerima manfaat dapat membeli berbagai jenis bahan pangan di e-warong yang telah bekerja sama dengan pemerintah, menggunakan kartu khusus BPNT.

Tujuan utama dari program ini adalah untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat yang kurang mampu, dengan cara memastikan mereka bisa memenuhi kebutuhan pangan secara layak dan berkualitas.

Untuk memastikan Bantuan Pangan Non Tunai ini tepat sasaran, maka pemerintah menetapkan beberapa persyaratan khusus yang harus dipenuhi oleh calon penerima bantuan.

Syarat-syaratnya adalah sebagai berikut:

  • Calon penerima bantuan harus memiliki e-KTP
  • Calon penerima bantuan termasuk dalam kategori atau kelompok masyarakat yang membutuhkan bantuan
  • Bukan merupakan ASN, Polri, ataupun TNI
  • Calon penerima bantuan tidak sedang menerima bantuan lainnya
  • Calon penerima bantuan telah terdaftar di dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS)

Setiap calon penerima bantuan yang sudah dipastikan bahwa ia layak mendapatkan bansos BPNT, maka ia sudah bisa mulai mengajukan usulan BPNT.

Untuk mendapatkan bantuan BPNT ini, Anda harus melakukan registrasi terlebih dahulu dengan mengisi data diri melalui aplikasi “Cek Bansos” yang tersedia di AppStore untuk pengguna iOS dan Google Playstore untuk pengguna Android.

Aplikasi Cek Bansos ini merupakan sebuah platform resmi dari Kementerian Sosial untuk pendaftaran bantuan sosial.

Cara mengecek penerima bansos lewat aplikasi ini adalah sebagai berikut.

  1. Unduh aplikasi “Cek Bansos” dari Google Play Store.
  2. Pilih “Buat Akun Baru” dan isi data yang diperlukan seperti Nomor Kartu Keluarga (KK), alamat sesuai KTP, serta unggah foto KTP dan swafoto.
  3. Data kamu akan diverifikasi oleh Kemensos. Setelah proses verifikasi selesai, akun kamu akan diaktivasi.
  4. Masukkan username dan kata sandi untuk “login” ke aplikasi.
  5. Pilih menu “Cek Bansos” dan lengkapi data sesuai dengan KTP kamu. Klik “Cari Data” untuk melihat apakah kamu terdaftar sebagai penerima BPNT.

Dengan mengikuti salah satu metode di atas, kamu dapat mengecek status penerimaan bansos dan memastikan bahwa bantuan yang berhak kamu terima dapat digunakan sesuai kebutuhan.

Di sisi lain, selalu ingat pula bahwa BPNT ditujukan untuk masyarakat tidak mampu.

Jangan sekali-kali memanipulasi informasi untuk mendapatkan bantuan sosial.