Bukti Kedekatan Ganjar Pranowo-Mahfud MD, Interaksi Hangat di Media Sosial

IDPOST.CO.ID – Kedekatan antara Capres-cawapres nomor urut 3, Ganjar Pranowo-Mahfud MD, masih terasa meskipun keduanya berada dalam jarak lokasi yang berjauhan.

Ganjar dan Mahfud seringkali berinteraksi dan berbalas komentar di media sosial masing-masing.

Baru-baru ini, Mahfud MD memberikan semacam semangat kepada pasangannya dalam Pilpres 2024.

Kejadian itu terjadi ketika Ganjar Pranowo melihat salah satu warga menggunakan jersey Manchester United (MU) dengan gembira.

Ganjar, yang merupakan penggemar setia MU, tertawa bahagia melihat hal tersebut.

Dalam video yang diunggah di TikTok @ganjarpranowo pada Senin (4/3/2024), Ganjar terlihat sedang berkunjung ke salah satu lokasi di mana masyarakat sedang beraktivitas.

Ketika bertemu ibu-ibu yang mengenakan seragam Setan Merah, Ganjar langsung terlihat senang.

“Emak-emak emang ras terkuat di bumi,” tulis Ganjar di keterangan video tersebut.

Ganjar bahkan berteriak “MU” ketika bersalaman dan berfoto dengan warga tersebut. Reaksi Ganjar tersebut menarik perhatian Mahfud MD, yang memberikan tanggapan di kolom komentar.

“Menyala Abangkuh,” komentar Mahfud MD sambil menyematkan emoji api.

Kedua politikus ini berhasil menarik perhatian masyarakat selama masa kampanye dan pemilihan.

Mahfud MD, dengan program Tabrak Prof!, berhasil membawa semangat anak muda dan menjadi panduan bagi masyarakat jika nanti pasangan ini memenangkan Pemilu 2024.

Reaksi Mahfud MD terhadap Ganjar mendapat berbagai tanggapan dari netizen.

Meskipun pasangan nomor urut 3 berada di urutan belakang dalam Pilpres 2024, netizen memberikan semangat kepada keduanya.

“Tetap merunduk meski kalah telak abangkuuh,” komentar salah satu netizen.

“Semangat pakde Mahfud,” komentar netizen lainnya.

Ganjar Pranowo Ogah Ucapkan Selamat ke Praboeo, Belum Waktunya!

IDPOST.CO.ID – Capres nomor urut 03, Ganjar Pranowo, tetap yakin terdapat kecurangan dalam Pemilu 2024.

Ia mendorong DPR untuk mengajukan hak angket guna menyelidiki kemungkinan kecurangan tersebut.

Meskipun belum yakin dengan hasil sementara yang diperolehnya, Ganjar menolak mengucapkan selamat kepada kandidat yang berpotensi menang.

“Masih belum putusan, saya sampai ditanya oleh kawan-kawan juga apakah saya sudah mengucapkan selamat,” ujar Ganjar dalam perbincangan di program iNews Prime bersama Aiman Witjaksono pada Selasa (27/2/2024).

Ganjar menambahkan bahwa timnya sedang mengumpulkan berbagai bukti terkait kecurangan dalam Pemilu.

“Tidak mau duduk di pemerintahan jika diketahui kalah dalam Pemilu,” tandasnya.

Soal tawaran jabatan, Ganjar mengaku ogah duduk di pemerintahan jika dia dipastikan kalah dalam Pemilu.

“Ya tidak mau, siapa pun capresnya menghormati mereka yang menang, kita berikan keleluasaan untuk menyusun kabiet bersama timnya,” ungkap Ganjar.

“Kalau kemudian semua berada di kursi kekuasaan, apa yang akan terjadi pasti semuanya akan bercerita ini loh mbahnya oligarki jangan sampai,” pungkasnya.

Pesan Politik dalam Gerakan Salam Empat Jari, Suara Rakyat atau Strategi Kampanye?

IDPOST.CO.ID – Tim Nasional Pemenangan Anies BaswedanMuhaimin Iskandar ‘AMIN’ memberikan tanggapan terhadap penyebaran ‘salam empat jari’ di media sosial yang diinterpretasikan sebagai kesatuan pendukung pasangan calon nomor urut 1, Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar ‘AMIN’, dengan pasangan calon nomor urut 3, Ganjar PranowoMahfud MD.

Pesan yang terkandung dalam narasi tersebut adalah ajakan untuk tidak memilih pasangan calon nomor urut 2, Prabowo SubiantoGibran Rakabuming Raka, dalam Pemilihan Presiden 2024.

Muhammad Ramli Rahim, Juru Bicara Tim Nasional Pemenangan AMIN, mengemukakan bahwa ‘salam empat jari’ bisa saja menjadi bentuk protes rakyat terhadap Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang diduga berupaya memenangkan pasangan calon tertentu.

Ramli menekankan bahwa gerakan ‘salam empat jari’ muncul sebagai respons terhadap kekhawatiran dan langkah-langkah ‘sang raja’, yang dalam konteks ini merujuk kepada Presiden Jokowi.

Dalam analogi permainan catur, Ramli menyatakan bahwa ketika ‘raja’ mulai bergerak lebih aktif, itu menandakan bahwa situasi skakmat semakin dekat, sementara ketika ‘raja’ tetap diam, itu menunjukkan kestabilan dan kekuatan.

Gerakan ‘salam empat jari’, menurutnya, merupakan reaksi terhadap tekanan yang dihasilkan oleh ‘raja’ atau penguasa, dan merupakan pertanda akan munculnya perubahan.

Sementara itu, Anies Baswedan memberikan tanggapan terkait fenomena ‘salam empat jari’ saat melakukan kampanye besar di Bandung.

Anies menegaskan bahwa penting untuk menunggu hasil pemungutan suara pada 14 Februari 2024 mendatang sebelum membuat kesimpulan.

Menurutnya, yang terpenting adalah menghormati kehendak sebenarnya dari rakyat, yang akan terungkap melalui hasil pemilihan tersebut.

Kontroversi Pengadaan Alutsista Bekas: Prabowo Ajak Anies Diskusi Lebih Lanjut

IDPOST.CO.IDPrabowo Subianto calon presiden nomor urut dua saat debat Pilpres 2024 yang digelar pada Minggu 8 Januari 2024 kemarin pembelian alutsista.

Saat menjabat menjadi Kementerian Pertahanan, Prabowo Subianto membeli alutsista bekas yang disebut-sebut kurang tepat.

Dalam debat yang digelar di Istora Senayan, Jakarta oleh Komisi Pemilihan Umu (KPU) itu Prabowo mengklaim alutsista bekas merupakan keputusan yang tepat.

Menurutnya, alutsista bekas yang pihaknya beli masih berusia muda dan layak pakai di Indonesia.

Dalam debat ketiga Pilpres, Prabowo Subianto menanggapi kritikan terkait kebijakan pengadaan alat utama sistem persenjataan (alutsista) bekas.

Prabowo menegaskan bahwa hampir 50% alutsista yang dibeli pemerintah adalah bekas, tetapi usianya masih muda dan masih layak pakai.

“Baru-baru ini, Pak Anies menyampaikan pendapat bahwa ini barang bekas. Saya bersedia membawa data yang sebenarnya. Sebenarnya hampir 50% peralatan itu dari mana pun adalah bekas, tapi usianya masih muda dan masih layak pakai,” ujar Prabowo dalam debat capres minggu lalu.

Prabowo secara terbuka mengundang Anies Baswedan untuk berdiskusi lebih lanjut mengenai pertahanan Indonesia. Dia menekankan bahwa pernyataan bahwa alutsista bekas menyesatkan rakyat adalah pernyataan yang tidak tepat.

Namun, kritik terhadap kebijakan ini datang dari dua pesaing Prabowo, Anies Baswedan dan Ganjar Pranowo. Anies menilai penggunaan utang untuk membeli alutsista bekas bukanlah keputusan yang tepat, menyatakan bahwa utang seharusnya digunakan untuk aktivitas produktif.

Ganjar menyuarakan pendapat serupa, mendorong penguatan industri pertahanan dalam negeri dan menolak penggunaan utang untuk pembelian alutsista bekas yang dianggap gegabah dan berisiko bagi keamanan prajurit.

Prabowo berusaha menjelaskan bahwa alutsista bekas yang dibeli memiliki usia pakai yang masih panjang dan memberi contoh pesawat Mirage 2000-5 dari Qatar yang direncanakan untuk dibeli oleh Indonesia. Pesawat tersebut memiliki usia pakai 15 tahun dan masih relevan dengan teknologi canggih.

Prabowo menyatakan bahwa pembelian alutsista baru membutuhkan waktu yang lama untuk pengiriman dan operasional, sementara kebutuhan pertahanan Indonesia mendesak. Dia menekankan perlunya memiliki kemampuan pertahanan segera, mengingat waktu tunggu yang lama untuk pembelian baru.

Dalam menghadapi kritik ini, Prabowo menyoroti perspektif global. Amerika Serikat, sebagai pemimpin dunia dalam produksi peralatan pertahanan, memerlukan waktu sekitar 29 bulan untuk memenuhi kebutuhan dalam negeri mereka terkait alutsista.

Prabowo juga menekankan bahwa seringkali hanya peralatan pertahanan bekas yang diperbolehkan untuk dijual ke negara lain, kecuali ada kondisi khusus yang memungkinkan.

Dalam konteks anggaran, Bonifasius Endo Gauh Perdana, seorang dosen asisten ahli hubungan internasional dan hubungan ekonomi politik internasional di Universitas Tidar, menyatakan bahwa klaim Prabowo sebagian benar.

Meskipun demikian, klaim bahwa 50% alutsista bekas masih berusia muda tidak dapat diverifikasi. Debat mengenai pengadaan alutsista ini mencerminkan dilema yang dihadapi pemerintah dalam menyeimbangkan antara kebutuhan pertahanan yang mendesak dengan pertimbangan keuangan dan operasional.

Prabowo berusaha menegaskan pentingnya mempertahankan dan memperkuat pertahanan negara dengan alutsista yang efektif, meskipun bekas, sementara para kritikus menekankan pentingnya penggunaan dana yang lebih bertanggung jawab dan strategis.

Capres Ganjar Pranowo Launching Program Unggulan KTP Sakti di Boyolali

IDPOST.CO.ID – Calon Presiden (Capres) nomor urut 3 Ganjar Pranowo, kembali melaunching program Satu Kartu Terpadu Indonesia atau KTP Sakti.

Program tersebut merupakan salah satu program unggulan yang ditawarkan Ganjar-Mahfud untuk membenahi pendataan penduduk Indonesia.

KTP Sakti diluncurkan sebagai respons atas keluhan rakyat yang diserap Ganjar-Mahfud saat berkeliling Indonesia. Keluhan yang paling banyak diterima saat bertemu rakyat misalnya dari kalangan petani, nelayan, pedagang pasar yakni terkait bantuan pemerintah yang tidak tepat sasaran.

Hal itu, kata Ganjar, membuat kecemburuan sosial di masyarakat dan mengakibatkan turunnya tingkat ketidakpercayaan masyarakat akan pendataan yang dilakukan pemerintah.

“Setelah kita berkeliling ke banyak tempat, ternyata banyak sekali komplain masyarakat soal siapa yang paling berhak mendapatkan bantuan, lalu terjadi kecemburuan dan orang bicara tidak tepat sasaran,” ujar Ganjar usai launching KTP Sakti di Lapangan Bangsalan, Kecamatan Teras, Kabupaten Boyolali, Sabtu (30/12/2023) siang.

Program KTP Sakti yang ditawarkan Ganjar-Mahfud untuk memudahkan distribusi berbagai program bansos yang sudah ada, seperti subsidi pendidikan, meliputi Program Indonesia Pintar, Kartu Indonesia Pintar (KIP) dan Kartu Indonesia Pintar Kuliah.

Kemudian subsidi kesehatan seperti subsidi keluarga miskin, Kartu Indonesia Sehat (KIS), Kartu Keluarga Sejahtera (KKS), Kartu Sembako Murah, Kartu Prakerja, Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Langsung Tunai (BLT), serta subsidi usaha produktif Kartu Tani, Pupuk, Solar Nelayan dan Kredit Usaha Rakyat (KUR) Mikro dan UMKM.

Seluruh bantuan tersebut akan diakomodasi pendistribusiannya hanya dengan menggunakan satu kartu saja, sehingga lebih mudah, efektif dan tepat sasaran.

“Kalau selama ini sudah banyak bantuan masing-masing direpresentasikan dengan satu kartu, sekarang akan kita jadikan satu hanya dengan KTP,” kata Ganjar.

“Dengan KTP Sakti, profil masing-masing penduduk di Indonesia sudha kita ketahui. Mana yang miskin mesti dapat bantuan apa, yang profesi apa mesti dapat bantuan apa, sehingga satu data Indonesia melalui KTP Sakti ini bisa kita turunkan menjadi alat untuk menyalurkan program lebih tepat sasaran,” sambung Ganjar.

Lebih lanjut terkait sistem kepemerintahan yang lebih sederhana dan menyeluruh, Ganjar menyebutkan bahwa KTP Sakti nantinya juga beriringan dengan terbentuknya governance superapps.

Hal tersebut berdasarkan pengalaman Ganjar saat menjabat Gubernur Jawa Tengah dua periode. Saat itu, Ganjar menginisasi program LaporGub yang bertujuan untuk mempermudah masyarakat dalam menyampaikan aspirasi ke pemerintah.

Oleh sebab itu, Ganjar mengatakan bakal meningkatkan program serupa dan langsung menerapkannya jika terpilih menjadi Presiden RI 2024-2029.

“Yang begini yang bisa dibuat troubleshooting, karena report systemnya bisa kita perbaiki, kita kombinasikan pengalaman saya waktu di Jawa Tengah ada aplikasi LaporGub yang ini mau kita buat se-Indonesia sehingga menjadi governance superapps untuk mengontrol dengan data yang ada,” jelas Ganjar.

Komentari Status Tersangka Ketua KPK Firli Bahuri, Ganjar: Harus Disikat Habis!

IDPOST.CO.ID – Capres nomor urut 3, Ganjar Pranowo memberikan komentar soal penetapan status tersangka Ketua KPK Firli Bahuri.

Menurut mantan Gubernur Jawa Tengah itu, semua permasalahan hukum harus mengikuti prosedur hukum yang ada.

“Ya kalau urusan hukumnya kita serahkan pada penegak hukum, tapi ini alert buat kita semuanya, bahwa kekuasaan itu umumnya kecenderungan korupsi. Power tends to corrupt itu ada,” kata Ganjar di Universitas Muhammadiyah Jakarta, Tangerang Selatan, Kamis (23/11/2023).

Lebih lanjut Ganjar menegaskan, dengan alasan apapun korupsi harus disikat habis. Tidak ada toleransi untuk kasus korupsi karena akan menciderai semangat reformasi 98.

“Maka seperti yang kami sampaikan tadi, ini harus disikat habis karena kalau kemudian kita penanganannya biasa-biasa saja, maka kita akan berkhianat pada yang disampaikan pada 98, Reformasi,” ucap Ganjar.

Dalam kesempatan itu, Ganjar hadir bersama cawapres Mahfud MD. Namun Mahfud tidak banyak memberikan komentar terkait kasus Ketua KPK Firli Bahuri.

“Itu biar proses hukum,” ucap Mahfud.

Ketua KPK Firli Bahuri resmi ditetapkan sebagai tersangka atas dugaan pemerasan terhadap Syahrul Yasin Limpo (SYL).

Firli dijerat dengan Pasal 12E atau 12B atau Pasal 11 Undang-Undang No 31 Tahun 1999 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi sebagaimana diubah dan ditambah dengan UU No 20 Tahun 2021 tentang Perubahan atas UU No 31 Tahun 1999 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi juncto Pasal 65 KUHP.

Atas dugaan melanggar pasal 12E dan atau pasal 12B dan atau pasal 11 UU Tipikor juncto pasal 65 KUHP, Firli terancam penjara seumur hidup.

Mahfud MD, Satu-satunya Cawepres dari Pulau Madura

IDPOST.CO.ID – Mahfud MD, Menkopolhukam secara resmi diumumkan sebagai cawapres Ganjar Pranowo.

Pengumuman tersebut digelar di Kantor DPP PDIP, Jalan Pangeran Diponegoro, Jakarta Pusat, Rabu 18 Oktober 2023.

Pengumuman diputuskanya Mahfud MD sebagai cawapres Ganjar Pranowo langsung dibacakan Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri.

“Dengan mengucapkan bismillahirahmanirahim maka cawapres yang dipilih oleh PDIP yang akan mendampingi bapak Ganjar Pranowo adalah Bapak Profesor Doktor Mahfud MD,” kata Megawati.

Setelah Megawati mengumumkan, sosok Mahfud masuk ke ruangan acara.

Ia tampak mengenakan batik hijau dan kopiah hitam.

Dirinya masuk ke ruangan bersama dengan Ganjar yang mengenakan kemeja hitam.

Dari data yang berhasil dihimpun, Mahfud MD merupakan sosok pertama asal Pulau Madura yang maju sebagai cawapres di era pemilihan langsung.

Mahfud MD merupakan sosok kelahiran Kabupaten Sampang, Madura, Jawa Timur.

Alasan Megawati Soekarnoputri Pilih Mahfud MD Sebagai Cawapres Ganjar Pranowo

IDPOST.CO.ID – Ketua Umum DPP PDIP Megawati Soekarnoputri sebut alasan pihaknya memilih Mahfud MD sebagai calon wakil presiden Ganjar Pranowo di Pilpres 2024.

Dalam sambutanya, Megawati menyebut nama Mahfud MD bukanlah orang asing bagi dirinya.

Terlebih Mahfud MD dan Megawati pernah sama-sama di BPIP.

Salain itu, Megawati juga mengaku kalau ia faham betul dengan alur berpikir Mahfud.

“Beliau sosok yang saya sendiri tidak asing karena beliau pernah menjadi anggota dewan pembina BPIP,” katanya.

“Jadi saya bisa sangat bisa mengerti cara berpikirnya,” lanjutnya.

Selain itu, menurut Megawati, karir Mahfud juga meroket.

Terlebih, kemampuannya di dunia hukum juga dianggap sangat mumpuni.

“Ketika beliau dipilih menjadi Menko Polhukam, saya bilang ke beliau, saya ini dari presiden turun menjadi ketua dewan pembina BPIP, enggak apa-apa, itu demi Pancasila,” katanya.

“Tapi bapak meroket langsung di kabinet. Sosok intelektual mumpuni karena pengetahuan beliau di hukum sangat cocok dan penuh pengalaman, sosok pengalaman yang lengkap di eksekutif, legislatif, dan yudikatif,” lanjutnya.

Lebih lanjut, Megawati menyebut Mahfud sebagai pendekar hukum yang membela rakyat kecil atau wong cilik. Megawati lantas berseloroh minta dibela juga.

“Prof Mahfud juga pendekar hukum dan pembela wong cilik. Saya bilang ke beliau, hukum ini jangan semuanya pada bungkam. Ya, untuk apa ada aturan kalau semua diam. Ayo, pak, kita ngomong, pak. Saya dulu merasanya sepi sendiri, karena kalau saya ngomong dan wartawan langsung bully, nah sekarang ada Pak Mahfud nih belain saya,” tuturnya.

“Tentunya apa yang sudah dikatakan, kita akan bersama menjadi partai yang berempat yg akan mengusung pak Ganjar dan pak Mahfud dan insyaalllah dengan pertolongan Allah dan Rakyat Indonesia kedua beliau bisa menjadi presiden dan wakil presiden,” sambungnya.