Link Live Debat Ketiga Calon Wakil Presiden

IDPOST.CO.IDLink live debat ketiga calon wakil presiden yaitu Muhaimin Iskandar, Gibran Rakabuming Raka dan Mahfud MD akan adu gagasan di acara Debat Calon Wakil Presiden.

Tentunya debat terakhir ini dapat bantu calon pemilih untuk menentukan pilihan terbaik pemimpin Indonesia periode 2024 – 2029.

Debat kali ini akan bertema Pembangunan Berkelanjutan, Sumber Daya Alam, Energi, Pangan hingga Masyarakat Adat dan Desa.

Saksikan debat keempat cawapres pemilu 2024 dan tentukan pilihan Anda pada Pemilu 2024 pada 14 Februari 2024

Polres Klaten Galakan Knalpot Brong Malam Hari

IDPOST.CO.IDPolres Klaten menggelar razia kendaraan berknalpot tidak standar atau brong. Kegiatan dilaksanakan secara serentak oleh personel polres dan juga polsek jajaran.

Razia knalpot brong diawali dengan apel di Mapolres Klaten yang diikuti oleh para perwira dan anggota Polres Klaten. Usai apel, personel polres dibagi menjadi 2 tim yang bergerak ke lokasi-lokasi rawan knalpot brong. Sedangkan polsek jajaran melaksanakan kegiatan di wilayah masing-masing.

“Pada malam hari ini kami dari Polres Klaten melakukan kegiatan razia secara serentak dengan sasaran knalpot brong,” ungkap Wakapolres Klaten Kompol Tri Wakhyuni,kemarin.

Dalam kegiatan tersebut sebanyak 48 kendaraan terjaring razia dan diberikan sanksi tilang. Kendaraan ini kemudian diamankan di Polres Klaten.

Kompol Tri Wakhyuni menyampaikan bahwa razia knalpot brong ini dilaksanakan untuk menciptakan situasi Kab. Klaten yang sejuk dan kondusif khususnya pada tahapan pemilu serentak 2024. Razia akan terus dilakukan seusai maklumat Kapolda Jawa Tengah untuk mencegah maupun menindak penggunaan knalpot brong.

“Kita lakukan untuk mengantisipasi agar tidak ada gejolak atau kejadian lagi di wilayah  Klaten,” tutupnya.

Ratusan Siswa SD Muhammadiyah Tonggalan Klaten Gelar Wisata Edukasi Religi di Boyolali

IDPOST.CO.ID – Untuk mengedukasi terhadap para siswa, SD Muhammadiyah Tonggalan, Klaten melakukan wisata edukasi religi di Singkil, Kabupaten Boyolali.

Sebelum melakukan proses manasik haji, para siswa diberikan pembekalan serta tausiah kepada kepala sekolah, selanjutnya melakukan proses manasik haji secara bersama sama.

Kepala Sekolah SD Muhammadiyah Tonggalan, Klaten Ghufron Ahmad Al Muzakki mengatakan, kegiatan manasik haji ini adalah program tahunan yang dilakukan oleh para siswa dengan dibimbing oleh para guru.

“Ini adalah program setiap tahun sekali, kali ini dilakukan oleh para siswa dan guru di wisata religi di Boyolali. Di Boyolali baru kali pertama ini,”katanya kepada wartawan,Sabtu(20/1/2024).

Dalam wisata edukasi ini, lanjut dia,para siswa akan dikenalkan tata cara atau proses saat naik haji, seperti melakukan rukun serta sunah sunahnya. Dimana haji adalah bagian dari rukun Islam yang kelima.

“Para siswa diajarkan bagaimana proses naik haji, dan kita ajarkan rukunnya, serta sunah sunahnya dalam menjalankan ibadah haji tersebut,”ujarnya.

Ghufron berharap, dengan pelatihan manasik haji ini, kedepan atau dimasa tua nanti mereka dapat melaksanakan ibadah haji yang sebenarnya dan menjadi haji yang mabrur.

“Saat ini manasik, nanti mereka sudah dewasa atau sudah tua agar bisa menjalankan haji dengan sesungguhnya di Tanah Suci Mekah dengan haji yang mabrur. Ya yang ikut manasik ini ada 648 siswa dari kelas 1 sampai 6 dan ditambah 50 guru dan karyawan,”kata dia.

Seorang siswa kelas 6 SD Muhammadiyah Tonggalan , Lintang mengaku, senang dapat mengikuti manasik haji bersama sama dengan teman yang lainnya.

“Tadi saya mengikuti semua proses manasik. Tadi melempar jumrah, melewati trowongan mina, mengelilingi Kabah dan lainnya,”kata dia.

UNIMMA Magelang Gelar Pelatihan Digital Marketing

IDPOST.CO.IDUniversitas Muhammadiyah Magelang (UNIMMA) melalui Program Pengabdian Pada Masyarakat Terpadu (PPMT) menyelenggarakan pelatihan digital marketing di Gentan, Kecamatan Mertoyudan, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah, yang dimulai sejak (14/01/24) hingga Sabtu (20/01/24).

Dosen pembimbing lapangan PPMT Nugroho Agung Prabowo mengatakan, setelah pasca Covid-19 melanda Indonesia, sebagian besar UMKM terutama skala usaha mikro pada industri rumahan atau home industry mengalami penuruan omset.

Hal ini dialami juga oleh para pelaku usaha UMKM di wilayah Magelang khususnya di Desa Pasuruhan, Magelang, yang sebagian besar menggantungkan hidupnya dari usaha rumahan.

“Karena peduli terhadap dampak tersebut, UNIMMA menyelenggarakan pelatihan digital marketing bagi pelaku UMKM yang dilakukan secara berkesinambungan. Diantaranya dilakukan di Gentan Mertoyudan Magelang yang memiliki komoditas utama susu kambing,” terangnya.

Ia berharap kehadiran UNIMMA lewat PPMT yang diselenggarakan di wilayah Kabupaten Magelang, menjadi alternatif bagi pelaku usaha mikro dalam memasarkan produknya bukan hanya secara konvensional tetapi mengembangkan model pemasaran secara online.

Program pengabdian masyarakat dengan menerjunkan dosen dan mahasiswa di bidang digital marketing memberikan pelatihan seputar pemasaran online mulai dari pengenalan teknologi digital marketing sampai dengan memasarkan produk lewat internet dan marketplace.

Menyikapi itu, salah satu pelaku UMKM Gentan Taufik Nurbakin membenarkan kalau produknya pasca COVID-19 omsetnya mengalami penurunan.

“Saat ini turun, karena pasar yang selama ini menyerap produk susu warga Gentan belum optimal, selain itu l daya beli masyarakat dan pemasarannya masih bersifat lokal di sekitar tempat usaha kami”, terangnya.

Hal tersebut merupakan masalah utama yang dialami oleh pelaku usaha UMKM khususnya di Dusun Gentan, bukan hanya di produk olahan susu kambing tetapi produk-produk rakyat lainnya seperti olahan makanan, kerajinan dan produk-produk skala mikro lainnya.

Dusun Gentan merupakan salah satu Dusun yang sangat berpotensi dalam pengembangan usaha kerakyatan. Namun, belum di barengi dengan pengetahuan tentang teknologi pemasaran yang modern seperti digital marketing, sehingga hasil usahanya belum optimal dan masih menggantungkan pasar lokal.

Sejumlah mahasiwa dari program studi Teknik Informatika dan Manajemen UNIMMA  yang kompeten di bidang marketing digital diikutkan dalam mendampingi selama program  pelatihan tersebut. Termasuk dalam pembuatan konten digital sampai dengan pengelolaan media sosial dan pengelolaan pembukuan keuangan usaha yang modern.

Penerjunan mahasiswa PPMT tahun 2023- 2024 ini telah dilaksanakan semenjak tanggal 14 Desember 2023 dan akan berlangsung selama berkelanjutan di lokasi yang telah ditentukan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) Universitas Muhammadiyah Magelang.

Program yang bersifat transfer knowledge dan pendampingan ke pelaku usaha sampai masyarakat benar-benar dapat memahami dan melakukan pemasaran melalui internet atau online dilakukan oleh kelompok PPMT  Gentan.

Kelompok tersebut terdiri dari beberapa mahasiswa yaitu Shafira Lailiyah, Aprilia Sekar Wulan, Kayla Khairunnisa Riyanto, Salsa Radna Kamilia, dan Astia Kinasih.

Kelompok PPMT Gentan  membuat program selama 150 jam untuk mendampingi dan mengembangkan efek digital pada masing-masing usaha yang ada di Gentan.

Dalam pelatihan dan  pendampingan kali ini di ikuti oleh 33 kelompok usaha mirkro disekitar dusun Gentan dan juga diikuti oleh karang taruna yang ingin mengenal tentang  dunia digital marketing.

Perasaan senang dan terima kasih di ungkapkan oleh Yuli dan Arif selaku peserta dari pelatihan digital marketing tersebut karena telah mendapatkan ilmu pengetahuan yang bermanfaat.

“Selain dapat  meningkatkan pemasaran produk, kami para peserta juga mendapatkan ilmu baru tentang penjualan secara online dimana keterbatasan pasar dapat diatasi dengan memanfaatkan internet sehingga pemasaran bisa dapat lebih luas dan diharapkan dapat mendatangkan keuntungan yang lebih besar,” ucapnya.

Sinergitas Forkompimcam Tanggulangin Sidoarjo Atasi Banjir di Desa Kedungbanteng

IDPOST.CO.ID – Luapan air di sungai di sepanjang Jl. Raya Kedungbanteng, Tanggulangin, Sidoarjo, semakin memburuk akibat hujan deras yang terjadi beberapa hari terakhir. Air yang meluap sampai memasuki pemukiman warga sekitar hingga memicu kekhawatiran dan kepanikan.

Untuk menangani hal tersebut, sejumlah personel gabungan dari TNI, Polri, Camat Tanggulangin, Balai Besar Wilayah Sungai dari Dirjen Sumber Daya Air, BPBD Sidoarjo serta relawan turun ke lokasi guna membantu warga.

Mereka segera melakukan tindakan untuk menyedot air yang tergenang di Jalan Raya Kedungbanteng dan mengaktifkan rumah pompa di Kedungbanteng, Banjarpanji, Penatarsewu serta beberapa pompa portabel yang telah disiapkan.

Beberapa jam kemudian, hasil yang diharapkan pun tercapai. Tim gabungan berhasil menurunkan volume air yang meluap dan mengembalikan situasi menjadi normal.

Kapolsek Tanggulangin Kompol IGP. Atma Giri beserta jajaran Forkopimka Tanggulangin saat dikonfirmasi mengaku sangat senang bisa membantu warga yang terimbas luapan air sungai.

“Keberhasilan penanganan banjir ini berkat sinergitas kita semua. Saya bersyukur bisa turun ke lokasi bersama dengan Forkopimka dan membantu warga sekitar, hingga situasi dapat segera tertangani,” tuturnya.

Belum diketahui apakah ada kerugian material yang ditimbulkan dari bencana ini. Namun, hal yang pasti, tindakan cepat dari tim gabungan tersebut membuat warga sekitar tak perlu menanggung beban lebih lama akibat banjir.

Menurut data dari BPBD Sidoarjo, hujan deras memang kerap menyebabkan banjir bandang di beberapa wilayah. Tim gabungan di setiap wilayah telah dipersiapkan guna menghadapi keadaan seperti ini. Mereka selalu siaga dan siap bersinergi untuk menjaga keselamatan dan kenyamanan warga.

Sementara itu, Camat Tanggulangin Sabino Mariano mengungkapkan bahwa intensitas hujan yang terjadi beberapa hari belakangan ini debit airnya melebihi kapasitas sungai dan berdampak meluber di sekitar wilayah aliran sungai.

“Kapasitas yang dimiliki oleh badan sungai kita sulit untuk menampung air yang terus mengalir akibat variasi hujan yang tinggi. Oleh sebab itu, kami meminta warga untuk selalu waspada dan siaga saat kondisi hujan tinggi, serta menghindari melakukan aktivitas yang berbahaya di area sekitar sungai,” tuturnya.

Dirinya juga menambahkan, pihaknya akan terus bekerja sama dengan seluruh pihak terkait dalam penanganan banjir. Melalui sinergitas seperti ini, diharapkan tidak hanya banjir yang ditangani, tapi masalah-masalah lingkungan lainnya juga bisa terselesaikan.

Dapat Bantuan 1,6 M dari Kemendikbud Ristek, SKAHIMA Magelang Kembangkan Jurusan DKV

IDPOST.CO.IDSekolah Menengah Kejuruan Muhammadiyah Magelang (SKAHIMA), mendapat bantuan dari Kementrian Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi (Kemendikbudristek) sebesar Rp. 1,6 Milyar.

Bantuan tersebut diperuntukkan untuk pembangunan gedung ruang praktek siswa Desain Komunikasi Visual (DKV) yang telah diresmikan pada Kamis (18/01/24) kemarin.

Kepala sekolah SKAHIMA Atiningsih mengatakan, SKAHIMA mendapat bantuan dari Kemendikbudristek karena sekolah tersebut menjadi sekolah Pusat Keunggulan (SMK PK).

Menurutnya, Bantuan tersebut untuk pembangunan gedung ruang praktek siswa Desain Komunikasi Visual (DKV).

“Bantuan itu senilai Rp.1,6 M untuk pembangunan gedung DKV,” terangnya.

Menurutnya, minat masyarakat terhadap jurusan DKV cukup baik. Dari jumlah 318 siswa, 68 diantaranya memilih jurusan DKV.

Sementara, Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Tengah, Uswatun Hasanah mengapresiasi atas predikat SMK PK yang sudah diraih oleh SKAHIMA dengan jurusan Desain Komunikasi Visual (DKV).

“SKAHIMA memiliki tekad kuat untuk menjadikan sekolahan di Magelang sebagai lingkungan yang nyaman bagi siswa,” ujarnya.

Ia melanjutkan, jurusan ilmu DKV merupakan salah satu langkah konkrit yang diambil oleh SKAHIMA sehingga menjadi daya tarik sendiri bagi siswa untuk menggabungkan ilmu komputer dengan komunikasi.

“Jurusan ini tidak hanya menarik perhatian, tetapi juga membuat siswa lebih betah dan lebih fokus pada pembelajaran mengasah keterampilan, serta menghindari terlibat dalam tawuran,” jelasnya.

Uswatun Hasanah juga menekankan kompetensi DKV sangat prospektif, sejalan dengan tingginya pangsa kerja dan relevansinya dengan kondisi generasi milenial yang melek teknologi.

“Penerima SMK PK agar berkomitmen menjaga aset-aset RSP dengan menggunakan dana bantuan operasional sekolah (BOS) maupun Bosda,” pesannya.

Ia kemudian meminta pihak sekolah agar aktif menjalin kemitraan agar DKV bisa terus berkembang dan berkelanjutan di tengah kompetisi dunia pendidikan yang semakin dinamis.

Bus SMAN 1 Sidoarjo Keluar Jalur, 2 Siswa Meninggal di Tempat

IDPOST.CO.ID – Bus rombongan Kelas 12 SMAN 1 Sidoarjo mengalami kecelakaan di Tol Ngawi arah Surabaya saat pulang setelah studi kampus ke 2 Perguruan Tinggi ternama, di Yogyakarta, Universitas Gajah Mada (UGM) dan Institut Seni Indonesia (ISI).

Menurut informasi, kecelakaan yang menimpa salah satu bus rombongan bernopol W 7473 UP keluar jalur di tol KM 577 A, Solo-Surabaya, pada Kamis, (18/1/2024) mengakibatkan dua orang penumpangnya dilaporkan meninggal dunia dan beberapa orang lainnya mengalami luka-luka.

Kronologi kecelakaan terjadi sekitar pukul 20.30 WIB, bermula ketika sebuah truk nopol L 8216 GE pecah ban belakang sebelah kiri dan oleng ke kanan, bersamaan itu dari arah belakang melaju bus rombongan dari SMAN 1 Sidoarjo. Benturan tidak bisa dihindarkan dan mengakibatkan bus keluar jalur dan terguling

Menurut AKP M Sapari, Kasat Lantas Polres Ngawi, satu unit bus bernomor polisi W 7473 UP terguling membawa 48 orang penumpang yang terdiri dari 44 siswa, 2 guru, dan 2 kru bus. Para korban dibawa ke RSUD dr. Soeroto, RS Atin dan RS Widodo Ngawi. Satu orang meninggal ditempat kejadian.

“Bus rombongan SMAN 1 Sidoarjo mengalami kecelakaan dan terguling setelah berusaha menghindari tabrakan dengan truk yang ada didepannya dan oleng ke kanan akibat pecah ban belakang sebelah kiri,” ungkapnya

Hingga berita diturunkan 2 orang dilaporkan meninggal dunia, seorang guru dan seorang murid. Sementara itu, puluhan korban lainnya yang mengalami luka-luka masih menjalani perawatan intensif di 3 rumah sakit di Ngawi.

Informasi dari salah seorang guru SMAN 1 Sidoarjo mengatakan bahwa yang meninggal dunia adalah guru Bimbingan Konseling (BK) berinisial (S) dan seorang siswa berinisial NAP (17) meninggal saat dalam perawatan di RS At-Tin Husada.

Pantai Prigi Trenggalek: Surga Wisata Bahari di Jantung Jawa Timur

IDPOST.CO.IDPantai Prigi di Trenggalek adalah destinasi wisata yang sangat terkenal di Jawa Timur dan menjadi ikon bagi daerah tersebut.

Terletak administratif di Desa Tasikmadu, Kecamatan Watulimo, Kabupaten Trenggalek, Jawa Timur pantai ini menjadi daya tarik utama yang tidak boleh dilewatkan saat mengunjungi Trenggalek.

Lokasi dan Rute

Untuk mencapai Pantai Prigi, dari Trenggalek, pengunjung dapat mengikuti Jalan Raya Trenggalek-Tulungagung hingga mencapai Pertigaan Durenan.

Dari sana, pengunjung dapat mengikuti petunjuk arah menuju Wisata Prigi. Setelah melewati lampu merah di Pasar Bandung, belok kanan dan ikuti jalan raya hingga mencapai lokasi pantai. Untuk memahami letak Pantai Prigi lebih detail, dapat diakses melalui peta di [sini](link peta).

Kondisi Jalanan

Jalanan menuju Pantai Prigi menawarkan medan naik turun yang khas pegunungan setelah memasuki wilayah Kecamatan Watulimo. Meskipun jalurnya berkelok-kelok, namun cukup nyaman untuk dilalui oleh kendaraan. Hanya perlu berhati-hati terhadap kemacetan, terutama pada hari libur.

Tiket

Untuk menikmati keindahan Pantai Prigi, pengunjung akan dikenakan tiket masuk sebesar Rp. 10.000,- per orang. Tiket tersebut belum termasuk retribusi parkir, yang besarnya disesuaikan dengan jenis kendaraan.

Fasilitas

Fasilitas di area Pantai Prigi sangat lengkap, mulai dari tempat parkir yang luas, toilet, mushola, spot-spot foto instagramable, hingga pusat kuliner.

Selain menjadi wisata pantai, Prigi juga dikenal sebagai sentra ikan asap, tempat yang ideal bagi para pengunjung untuk menikmati kuliner ikan asap.

Fasilitas pendukung di Pantai Prigi didesain dengan sangat nyaman, menjadikannya tempat yang ideal untuk piknik keluarga yang menyenangkan .

Keindahan Pantai

Daya tarik utama Pantai Prigi adalah pemandangan Teluk Prigi yang luas. Dengan melihat ke timur, pengunjung dapat menikmati dermaga dengan kapal-kapal yang menarik.

Sementara ke arah barat, terbentang Pantai Cengkrong yang memukau. Keindahan Pantai Prigi semakin istimewa dengan adanya spot Prigi 360 Derajat, spot foto yang sangat populer karena latar belakangnya menampilkan pemandangan laut yang memukau.

Selain keindahan alamnya, Pantai Prigi juga menawarkan beragam fasilitas pendukung, menjadikannya destinasi yang sempurna untuk menikmati liburan bersama keluarga.