Bangun Kota Blitar SAE, Mas Ibin: Media jembatan utama dalam menyampaikan informasi kepada masyarakat

IDPOST.CO.ID – Dalam suasana penuh kehangatan dan kebersamaan, Wali Kota Blitar, H. Syauqul Muhibbin akrab disapa Mas Ibin menggelar acara buka bersama yang menggugah semangat kolaborasi antara Pemerintah Kota Blitar dan insan media di Balai Kota Kusumo Wicitro pada Jumat sore, 21 Maret 2025.

Acara ini bukan hanya sekadar berbuka puasa, tetapi juga menjadi momen berharga untuk memperkuat sinergi dalam mendukung keterbukaan informasi dan kemajuan pembangunan daerah.

Mas Ibin membuka sambutannya dengan menegaskan peran vital media dalam menyampaikan kebijakan publik.

Ia menjelaskan bahwa insan pers bukan hanya penyampai berita, tetapi juga pengawal transparansi pemerintahan.

“Pemerintah tidak bisa berdiri sendiri. Media adalah jembatan utama dalam menyampaikan informasi kepada masyarakat,” ujarnya, menekankan pentingnya hubungan baik antara keduanya.

Acara buka bersama ini dihadiri berbagai perwakilan media, baik dari media cetak, online, maupun elektronik, serta pemangku kepentingan lainnya seperti K.H. Muchtar Lubby dan para asisten serta kepala perangkat daerah.

Kehadiran mereka menunjukkan komitmen Pemerintah Kota Blitar untuk membangun komunikasi yang konstruktif dan terbuka dengan insan media.

Suasana akrab dan santai memungkinkan para peserta untuk berdiskusi tentang isu-isu aktual, termasuk program-program pembangunan yang tengah dijalankan di Blitar.

Mas Ibin juga mengajak insan pers untuk berperan sebagai kontrol sosial yang konstruktif, mengingat kritik yang membangun dapat menjadi bahan evaluasi bagi pemerintah.

“Mari kita sama-sama membangun Kota Blitar agar semakin maju dan sejahtera,” tambahnya.

Acara ini ditutup dengan doa dan makan bersama, mempererat ikatan antara pemerintah dan insan media.

Keterbukaan dan sinergi yang terjalin mencerminkan semangat kolaboratif dalam membangun Kota Blitar yang lebih baik, dengan Mas Ibin menegaskan bahwa,

“Sinergi antara pemerintah dan media adalah kunci dalam membangun Kota Blitar yang lebih SAE.”

Blitar SAE, Mas Ibin : Peran Kader PKK berperan Dalam Ciptakan Ketahanan Sosial

IDPOST.CO.ID – Di tengah upaya memperkuat komitmen terhadap pemberdayaan perempuan dan keluarga, Pemerintah Kota Blitar menggelar acara yang penuh inspirasi pada Jumat, 21 Maret 2025.

Wali Kota Blitar, H. Syauqul Muhibbin lebih dikenal dengan sebutan Mas Ibin memberikan bingkisan kesejahteraan kepada 614 kader Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK).

Acara yang berlangsung di Gedung Kusuma Wicitra ini bukan hanya sekadar seremoni, tetapi juga merupakan penghargaan nyata bagi para kader yang telah berkontribusi dalam program pembangunan, khususnya dalam pemberdayaan perempuan, anak, dan kesejahteraan keluarga.

Dalam sambutannya, Mas Ibin menekankan betapa strategisnya peran kader PKK dalam mendukung kebijakan pemerintah.

Ia menyebutkan bahwa kader PKK adalah garda terdepan dalam upaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat, dengan fokus pada isu-isu penting seperti pencegahan stunting dan penguatan ketahanan keluarga.

“Kader PKK berperan penting dalam menciptakan ketahanan sosial daerah yang kuat,” ungkapnya.

Lebih jauh, Mas Ibin menyampaikan pesan Ketua TP PKK Provinsi Jawa Timur yang mendorong kader PKK untuk aktif dalam menangani isu-isu strategis.

Ia menegaskan bahwa kader PKK bukan sekadar pelaksana, tetapi juga agen perubahan yang memiliki peran vital dalam membentuk masa depan Kota Blitar. Kehadiran PKK yang penuh semangat diyakini akan membawa dampak positif bagi masyarakat.

Ketua TP PKK Kota Blitar, Kharisa Rizqi Umami Muhibbin, menambahkan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari peningkatan kapasitas sumber daya lembaga penyedia layanan pemberdayaan perempuan.

Momen ini diharapkan dapat memperkuat silaturahmi dan sinergi antara berbagai tingkatan TP PKK, dari kota hingga kelurahan.

Dengan 614 kader yang menerima bingkisan, Mas Ibin berharap bahwa penghargaan ini dapat menjadi simbol perhatian pemerintah terhadap peran penting kader PKK.

Ia mengajak semua kader untuk terus semangat dan bersinergi dalam mencapai tujuan pembangunan yang inklusif dan berkelanjutan.

“Mari kita jaga semangat gotong royong untuk kesejahteraan Kota Blitar,” pesannya.

Blitar SAE, Mas Ibin Turun Pantau Perbaikan Jalan Utama Blitar Jelang Arus Mudik

IDPOST.CO.ID – Menjelang arus mudik dan Hari Raya Idulfitri, Wali Kota Blitar, H. Syauqul Muhibbin atau akrab disapa Mas Ibin, berkomitmen untuk memastikan infrastruktur kota siap menyambut para pemudik.

Pada Kamis, 20 Maret 2025, Mas Ibin turun langsung ke Jalan Shodanco Supriadi untuk memantau proses perbaikan jalan yang dikerjakan oleh Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Blitar.

Jalan Shodanco Supriadi bukan sekadar ruas jalan biasa; kawasan ini merupakan jalur utama yang menghubungkan Blitar dengan Malang dan Surabaya.

Di sepanjang jalan, terdapat berbagai fasilitas penting seperti Museum PETA, perkantoran, taman makam pahlawan, sekolah, dan Taman Kebonrojo—ruang publik favorit masyarakat.

Oleh karena itu, perbaikan di titik ini menjadi prioritas agar lalu lintas tetap lancar dan aman saat puncak arus mudik tiba.

Setelah membagikan bingkisan Lebaran untuk abang becak dan juru parkir, Mas Ibin bersama Ketua DPRD Kota Blitar, dr. Syahrul Alim, memastikan bahwa pengerjaan berjalan sesuai target.

“Perbaikan jalan adalah bagian dari upaya menampilkan wajah Blitar yang semakin baik bagi para pemudik dan tamu yang datang,” tegasnya.

Komitmen untuk Kenyamanan

“Ini kegiatan kita dalam rangka mempersiapkan Lebaran. Kami melakukan perbaikan jalan di beberapa tempat untuk menyambut pemudik dan tamu. Jika ada kerusakan, segera diperbaiki. Masyarakat juga bisa melapor jika menemukan jalan rusak agar bisa segera kita tindaklanjuti,” ujar Mas Ibin dengan semangat.

Ia menargetkan perbaikan di empat titik utama rampung maksimal H-3 sebelum puncak arus mudik, sehingga saat pemudik mulai berdatangan, jalan-jalan di Kota Blitar sudah dalam kondisi prima.

Peningkatan Infrastruktur untuk Masa Depan

Ketua DPRD Kota Blitar, dr. Syahrul Alim, menilai langkah ini sebagai bentuk keseriusan pemerintah dalam memastikan kenyamanan masyarakat saat Lebaran. Ia berharap semua perbaikan selesai sebelum Hari Raya Idulfitri, agar para perantau dapat melihat bahwa Kota Blitar semakin baik.

Kepala Dinas PUPR Kota Blitar, Erna Santi, menambahkan bahwa pemeliharaan jalan dilakukan secara berkala sepanjang tahun. “Setelah musim hujan, banyak jalan mengalami penurunan kualitas akibat genangan air dan pengeroposan. Tim kami terus menangani titik-titik prioritas,” jelasnya.

Sistem Swakelola untuk Efisiensi

“Hari ini ada empat titik ruas jalan yang diperbaiki: Jalan Shodanco Supriadi, Jalan Kacapiring, Jalan Wilis, dan Jalan Borobudur. Tapi perbaikan akan terus berkembang, setiap ada kerusakan, langsung kita tangani,” lanjut Erna Santi.

Meskipun anggaran pemeliharaan tahun ini mencapai Rp650 juta, yang lebih kecil dibandingkan tahun sebelumnya, dia berharap ada tambahan alokasi untuk memastikan kondisi jalan tetap optimal. Perbaikan jalan dilakukan dengan sistem swakelola, artinya semua pengerjaan ditangani langsung oleh tim Dinas PUPR tanpa melibatkan pihak ketiga.

“Kami pantau langsung perbaikannya. Ini swakelola, jadi semua alat dan tenaga kerja berasal dari Dinas PUPR sendiri,” kata Mas Ibin.

Dengan langkah cepat pemerintah, diharapkan Kota Blitar dapat menyambut pemudik dengan wajah yang lebih tertata, rapi, dan nyaman.

“Mari kita jaga bersama Kota Blitar agar semakin SAE! Banyak tamu yang akan datang, jadi kita harus sambut dengan kota yang lebih baik, lebih cantik, dan lebih tertata,” tutup Mas Ibin dengan optimisme.

Blitar SAE, Mas Ibin Serahkan Bingkisan: Dukungan Nyata untuk Abang Becak dan Juru Parkir

IDPOST.CO.ID – Dalam rangka menyambut Hari Raya Idulfitri 1446 H, Pemerintah Kota Blitar kembali menunjukkan kepeduliannya terhadap pekerja sektor informal.

Wali Kota Blitar, H. Syauqul Muhibbin, akrab disapa Mas Ibin, secara simbolis menyerahkan bingkisan lebaran kepada ratusan abang becak dan juru parkir di halaman Kantor Wali Kota Blitar, Kamis (20/3/2025).

Di tengah suasana Ramadan yang penuh berkah, Mas Ibin menegaskan bahwa bantuan ini adalah wujud perhatian pemerintah untuk memastikan kesejahteraan masyarakat.

“Pemberian bingkisan ini sebagai apresiasi kepada abang becak dan juru parkir yang berkontribusi dalam sektor transportasi dan pariwisata Kota Blitar,” jelasnya.

Sebanyak 155 paket bingkisan diserahkan kepada abang becak dan 22 paket untuk juru parkir. Paket tersebut berisi bahan kebutuhan pokok seperti beras, minyak goreng, gula, sirup, serta produk UMKM lokal.

Mas Ibin berharap, bantuan ini dapat meringankan beban mereka dalam menyambut lebaran.

Meningkatkan Kualitas Pelayanan

Mas Ibin juga mengingatkan pentingnya peran abang becak dan juru parkir dalam mendukung sektor pariwisata Blitar. Ia mengajak mereka untuk menjadi lebih informatif kepada wisatawan. “Abang becak bukan hanya sekadar mengantar penumpang, tetapi juga bisa menjadi duta wisata,” ujarnya.

Hal serupa juga disampaikan kepada juru parkir, dengan harapan mereka memberikan pelayanan yang jujur dan profesional. “Parkir yang tertib akan memberikan citra positif bagi Blitar sebagai kota wisata,” tambahnya.

Distribusi Bingkisan Bertahap

Kepala Dinas Perhubungan Kota Blitar, Juari, menjelaskan bahwa distribusi bingkisan akan dilakukan secara bertahap dari 21 hingga 24 Maret 2025, dengan total sasaran penerima mencapai 685 abang becak dan 204 juru parkir resmi. Pada hari pertama, 210 abang becak dan 60 juru parkir menerima bingkisan.

Juari menambahkan, “Distribusi akan dilakukan melalui kantor kelurahan untuk mempermudah penerima. Khusus untuk abang becak pariwisata, bingkisan akan diserahkan langsung oleh Bapak Wali Kota di PIPP pada Kamis malam.”

Harapan untuk Pelayanan yang Lebih Baik

Juari berharap kegiatan ini tidak hanya memberikan manfaat bagi penerima, tetapi juga mendorong peningkatan kualitas pelayanan. “Harapannya, abang becak dan juru parkir bisa lebih profesional dan memberikan layanan terbaik kepada masyarakat,” ujarnya.

Di akhir acara, Mas Ibin mengajak semua peserta untuk menjaga ketertiban dan menaati peraturan lalu lintas, mengingat Blitar telah meraih penghargaan Wahana Tata Nugraha.

“Mari kita bangun Blitar yang lebih baik, lebih tertib, dan lebih sejahtera. Pemerintah akan terus hadir untuk memastikan kesejahteraan bersama,” pungkasnya.

Acara ini ditutup dengan penyerahan bingkisan secara simbolis, di mana para abang becak dan juru parkir tampak sumringah menerima bingkisan, menandai kebersamaan dalam menyambut hari kemenangan.

Blitar SAE, Mas Ibin Terima Penghargaan MCP 2024 Terbaik II Se-Jawa Timur

IDPOST.CO.ID – Pemerintah Kota Blitar kembali mengukir prestasi dengan meraihpenghargaan Capaian Monitoring Center for Prevention (MCP) 2024 terbaik kategori Pemerintah Kabupaten/Kota wilayah Jawa Timur.

Capaian MCP KPK yangmenunjukkan angka 98,97 persen, menempatkan Pemerintah Kota Blitar sebagaiperingkat kedua se-Jawa Timur dan peringkat keempat secara nasional dari 546Kabupaten/Kota/Provinsi di Indonesia.

Penghargaan prestisius ini diberikan langsung oleh Ketua Komisi PemberantasanKorupsi (KPK) RI, Komjen. Pol. Drs. Setyo Budiyanto, S.H., M.H. kepada Wali Kota Blitar, H. Syauqul Muhibbin, S.H.I dalam acara Rapat Penguatan Kepala DaerahBebas Korupsi yang berlangsung di Jogja Expo Center, Yogyakarta pada Rabu(19/03/2025).

Walikota Blitar, Mas Ibin menyampaikan apresiasi dan syukur atas prestasi tersebut.

Penghargaan ini merupakan bukti keseriusan Pemerintah Kota Blitar dalam menjagamarwah pemerintahan yang bersih dari praktik korupsi.

“Ini prestasi tingkat provinsi. Secara penilaian pencegahan, sistem sudah sangat baik.Pengawasan sudah memadai, perilaku-perilaku sudah baik. Unsur yang mengarahpada korupsi sangat minim,” ujar Walikota Mas Ibbin.

Pada Capaian MCP KPK 2024 ini, Pemerintah Kota Blitar berhasil mengungguli KotaSurabaya yang menempati posisi ketiga.

Sementara itu, Kota Mojokerto menempatiperingkat pertama.Evaluasi MCP KPK ini didasarkan pada delapan area intervensi yang meliputiperencanaan, penganggaran, pengadaan barang dan jasa, pelayanan publik, pengawasan APIP, manajemen ASN, pengelolaan barang milik daerah, sertaoptimalisasi pajak.

Pemerintah Kota Blitar juga mencatatkan skor Survey Penilaian Integritas (SPI)sebesar 77,1 persen, lebih tinggi dibandingkan angka SPI nasional yang senilai 71,53persen.

Capaian ini menjadi wujud komitmen kuat Pemerintah Kota Blitar dalammewujudkan tata kelola pemerintahan yang bersih dan bebas dari praktik korupsi.

Walikota Blitar, Mas Ibbin menegaskan bahwa Pemerintah Kota Blitar akan terusberupaya meningkatkan integritas dan kualitas layanan publik dengan melakukansosialisasi korupsi dan memperketat pengawasan sebagai langkah dalam pencegahan.

“Kami akan sosialisasikan proses penyelenggaraan pemerintah daerah harus sesuaiprosedur, pengawasan diperketat, penyimpangan,” imbuhnya.

Sehingga tidak ada celah terjadinyaSemoga capaian ini dapat menjadi motivasi bagi jajaran Pemerintah Kota Blitar untukmeningkatkan integritas pemerintah daerah.

Semangat Blitar SAE, Mas Ibin Siapkan Program Balik Mudik 2025

IDPOST.CO.ID – Pemerintah Kota Blitar dengan bangga mempersembahkan program balik mudik gratis untuk membantu masyarakat yang ingin kembali ke perantauan.

Pendaftaran untuk program ini sudah dibuka, menawarkan dua tujuan menarik: Surabaya dan Jakarta.

“Pendaftaran online & offline sudah dibuka! Siapa cepat dia dapat. Jangan sampai kehabisan kuota ya!” seru Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Blitar melalui akun Instagram resminya.

Pendaftaran berlangsung dari 17 Maret 2025 hingga kuota terpenuhi, jadi jangan lewatkan kesempatan ini!

Untuk pendaftaran online, Anda bisa mengakses tautan berikut: https://s.blitarkota.go.id/balikgratis-2025.

Sedangkan untuk pendaftaran offline, silakan datang ke Kantor Dishub Kota Blitar di Jalan Kenari No. 110 pada hari kerja, antara pukul 08.30 hingga 13.00 WIB.

Syarat Pendaftaran:

  • Bagi yang belum memiliki KTP, bisa menggunakan Kartu Keluarga (KK).
  • Pendaftaran hanya berlaku untuk perorangan.
  • Anak usia 4 tahun ke atas wajib mendapatkan kursi sendiri.
  • Untuk tujuan Surabaya, pendaftar harus warga Kota Blitar. Jika KTP berasal dari luar Kota Blitar, wajib melampirkan surat keterangan tempat tinggal dari RT/RW setempat.
  • Untuk tujuan Jakarta, pendaftar dengan KTP luar Kota atau Kabupaten Blitar juga harus melampirkan surat keterangan yang sama.

Setelah mendaftar, calon penumpang wajib melakukan registrasi ulang di Kantor Dishub Kota Blitar pada tanggal 25 hingga 27 Maret 2025 antara pukul 09.00 hingga 13.00 WIB.

Jangan lupa membawa fotokopi KTP/KK dan surat keterangan tempat tinggal (bagi pendaftar luar Blitar).

Kuota Terbatas! Untuk tujuan Jakarta (Terminal Pulo Gebang), hanya tersedia 80 kursi, sedangkan untuk Surabaya (Terminal Purabaya), tersedia 90 kursi.

Peserta arus balik dijadwalkan berangkat pada Minggu, 6 April 2025, pukul 15.00 WIB dari halaman Kantor Wali Kota Blitar. Pastikan hadir 30 menit sebelum keberangkatan!

Jika Anda memerlukan informasi lebih lanjut, jangan ragu untuk menghubungi nomor kontak 0878 2771 2984 atau 0857 3699 1599.

Dengan semangat Blitar SAE, Pemkot Blitar berkomitmen untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

Jangan lewatkan kesempatan ini untuk kembali ke perantauan dengan nyaman dan gratis!

Kota Blitar Tambah SAE, Mas Ibin: Keterbukaan Informasi adalah Komitmen Nyata Pemkot Blitar

IDPOST.CO.ID – Pemerintah Kota Blitar tambah SAE di bawah kepemimpinan Wali Kota H. Syauqul Muhibbin atau yang akrab disapa Mas Ibin, menunjukkan komitmen kuat terhadap keterbukaan informasi publik.

Dalam upaya memastikan akses informasi yang luas bagi masyarakat dan media, Mas Ibin menanggapi isu yang beredar mengenai larangan wawancara terhadap kepala dinas.

Belakangan ini, ada kabar yang menyebutkan bahwa kepala dinas di lingkungan Pemkot Blitar dibatasi dalam memberikan pernyataan kepada media. Beberapa jurnalis melaporkan kesulitan dalam memperoleh informasi dari pejabat terkait.

Menanggapi hal ini, Mas Ibin dengan tegas menyatakan bahwa tidak ada larangan wawancara, meskipun ada prosedur tertentu yang perlu dihormati agar informasi yang disampaikan tetap sinkron dan akurat.

“Wawancara kepala dinas boleh. Tapi terkadang kebijakan itu belum dirapatkan, belum diputuskan, sehingga memang bisa terjadi ketidaksinkronan,” ungkapnya pada Rabu, 19 Maret 2025.

Mas Ibin menekankan pentingnya transparansi dan keterbukaan informasi. Ia berjanji bahwa setiap kebijakan yang berkaitan dengan masyarakat akan disampaikan secara jelas. Jika terdapat hal-hal yang belum dipahami, masyarakat dan media dipersilakan untuk menghubunginya langsung.

“Apa namanya, yang terkait dengan kemasyarakatan, dengan publikasi, insyaallah saya informasikan. Saya dorong untuk disosialisasikan kepada masyarakat,” tambahnya.

Ia juga menegaskan bahwa informasi yang disampaikan harus memiliki nilai publik yang jelas dan tidak menimbulkan keresahan.

Mas Ibin menjelaskan bahwa tidak semua informasi dapat langsung disampaikan ke publik tanpa proses pembahasan internal.

Beberapa kebijakan masih dalam tahap perumusan dan belum mencapai kesepakatan final.

Oleh karena itu, keterlambatan informasi tidak berarti ada pembatasan akses, melainkan bagian dari mekanisme pengambilan keputusan yang lebih matang.

“Kadang suatu informasi itu tidak bernilai publik, tapi malah bernilai meresahkan,” katanya.

Dalam menjalankan pemerintahan, Mas Ibin memastikan bahwa setiap kebijakan tetap mengutamakan kepentingan masyarakat. Transparansi menjadi prinsip utama, namun harus diimbangi dengan akurasi informasi.

Ia juga mengajak masyarakat untuk lebih aktif dalam mencari informasi dari sumber yang valid. Jika ada kebingungan atau pertanyaan terkait kebijakan tertentu, ia membuka ruang komunikasi agar masyarakat bisa mendapatkan informasi yang jelas dan benar.

“Jadi nanti sekiranya ada hal-hal yang dibutuhkan, kalau belum mendapat, silakan menghubungi saya. Nanti akan saya sampaikan,” tegasnya.

Dengan pendekatan ini, Pemkot Blitar menunjukkan bahwa keterbukaan informasi bukan hanya slogan, tetapi komitmen nyata dalam mewujudkan pemerintahan yang transparan dan akuntabel.

Masyarakat tidak perlu khawatir soal akses informasi, karena pemerintah berusaha memberikan layanan terbaik sambil menjaga ketepatan dalam penyampaian kebijakan.

Mas Ibin Apreasi Pengurus RT, RW, dan LPMK Jelang Idulfitri dalam Visi Blitar SAE

IDPOST.CO.ID – Ramadan hampir berakhir, dan suasana menyambut Idulfitri semakin terasa hangat di Kota Blitar.

Dalam semangat kebersamaan, Pemerintah Kota Blitar memberikan bingkisan Lebaran kepada pengurus RT, RW, dan LPMK sebagai bentuk apresiasi atas dedikasi mereka.

Penyerahan bingkisan berlangsung secara simbolis di Kantor Kecamatan Sukorejo pada Selasa, 18 Maret 2025, di mana Wali Kota Blitar, Syauqul Muhibbin atau yang akrab disapa Mas Ibin menyerahkan bingkisan tersebut langsung.

Apresiasi untuk Para Pengurus

Dalam sambutannya, Mas Ibin menekankan betapa pentingnya peran pengurus RT, RW, dan LPMK dalam menjaga kelancaran pelayanan publik.

Mereka adalah garda terdepan yang bersentuhan langsung dengan warga, baik dalam urusan administrasi maupun dalam mendukung program-program pemerintah.

“Terima kasih kepada semua pengurus RT, RW, dan LPMK. Tanpa mereka, berbagai program pemerintah tidak akan sampai ke warga dengan baik,” ungkap Mas Ibin.

Bingkisan yang diberikan bukan sekadar paket sembako, tetapi merupakan simbol penghargaan atas kerja keras mereka sepanjang tahun.

“Ini adalah bentuk apresiasi dari Pemerintah Kota Blitar kepada mereka yang telah bekerja tanpa mengenal waktu,” tambahnya.

Camat Sukorejo, Jito Baskoro, menyatakan bahwa penghargaan ini bukan hanya seremoni tahunan, tetapi juga merupakan dorongan moral bagi para pengurus.

Dedikasi mereka sangat berkontribusi dalam menjaga stabilitas sosial di tingkat masyarakat.

“Mereka adalah orang-orang yang setiap hari menerima keluhan warga dan memastikan lingkungan tetap kondusif. Sudah sepantasnya mereka mendapatkan perhatian lebih,” jelas Jito.

Harapan untuk Sinergi yang Kuat

Ketua Komisi I DPRD Kota Blitar, Agus Zunaidi, juga menyampaikan harapannya agar pengurus RT, RW, dan LPMK semakin solid dalam mendukung kebijakan pemerintah. Ia menekankan pentingnya komunikasi yang baik antara mereka dan perangkat daerah lainnya.

“Alhamdulillah, kegiatan ini menunjukkan perhatian pemerintah kepada mereka. Kami berharap mereka semakin kompak dan bersinergi, karena merekalah garda terdepan pembangunan di masyarakat,” ujar Agus.

Ketua DPRD Kota Blitar, dr. Syahrul Alim, menambahkan bahwa sinergi antara pengurus dan pemerintah kota harus semakin erat. “Tanpa mereka, program pemerintah di tingkat bawah akan terhambat. Apresiasi ini harus diikuti dengan peningkatan koordinasi yang lebih baik,” katanya.

Visi “Blitar SAE” untuk Pelayanan Optimal

Di bawah kepemimpinan Mas Ibin, Pemerintah Kota Blitar mengusung visi “Blitar SAE,” yang mengedepankan pelayanan yang Santun, Amanah, dan Excellent.

Filosofi ini diterapkan kepada seluruh aparatur, termasuk pengurus RT, RW, dan LPMK, agar mereka tetap memberikan pelayanan terbaik kepada warga.

“Menjadi pelayan publik itu tidak mudah. Dibutuhkan kemampuan problem solving yang baik dan komunikasi yang efektif. RT, RW, dan LPMK harus menjadi teladan di lingkungan masing-masing,” ucap Mas Ibin.

Ia juga menyoroti pentingnya peran mereka dalam menyosialisasikan berbagai program strategis, seperti pengentasan kemiskinan dan penurunan angka pengangguran.

Keberhasilan program tersebut sangat bergantung pada dukungan dari perangkat di tingkat bawah.

“Kami butuh dukungan penuh agar Kota Blitar bisa menjadi kota yang lebih maju. Semua elemen harus bekerja sama, dari tingkat kelurahan hingga pemerintah kota. Jika sinergi terjalin dengan baik, hasilnya pasti optimal,” tegasnya.

Bingkisan dengan Makna

Bagi para pengurus RT, RW, dan LPMK, bingkisan Lebaran ini menjadi tanda bahwa pemerintah tidak hanya menuntut kinerja mereka, tetapi juga peduli terhadap kesejahteraan mereka.

Dengan Idulfitri yang semakin dekat, suasana di Kecamatan Sukorejo terasa lebih hangat. Bingkisan yang dibagikan bukan hanya paket Lebaran, tetapi juga pesan bahwa mereka tidak bekerja sendirian. Pemerintah Kota Blitar ada di belakang mereka, siap mendukung, dan berkomitmen untuk membangun kota yang lebih baik.