Presiden Prabowo Subianto Akan Lantik Mas Ibin Jadi Wali Kota Blitar

IDPOST.CO.ID – Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, dijadwalkan melantik sebanyak 481 kepala daerah dan wakil kepala daerah terpilih hasil Pilkada 2024 secara serentak.

Salah satu pasangan yang akan dilantik adalah Wali Kota Blitar, Syauqul Muhibbin dan Wakil Wali Kota Blitar Elim Tyu Samba.

Acara pelantikan ini akan digelar pada tanggal 20 Februari 2025 di Istana Kepresidenan, Jakarta.

Pelantikan Bersejarah Berdasarkan Perpres Baru

Pelantikan serentak ini menjadi yang pertama dalam sejarah Indonesia dan didasarkan pada Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 13 Tahun 2025.

Perpres tersebut mengatur tata cara pelantikan kepala daerah, mulai dari gubernur, bupati, wali kota, hingga wakilnya.

Ketua Tim Pemenangan Ibin-Elim, M Zainul Ichwan, menyebutkan bahwa pelantikan ini adalah momen penting bagi daerah.

“Ini menjadi sejarah baru di Indonesia, di mana kepala daerah terpilih dilantik secara serentak oleh Presiden RI,” ungkap Zainul

Program Pembekalan di Akmil Magelang

Setelah pelantikan, seluruh kepala daerah yang dilantik akan mengikuti program pembekalan atau retreat selama satu pekan, mulai 21 hingga 28 Februari 2025.

Pembekalan tersebut akan berlangsung di Akademi Militer (Akmil) Magelang, Jawa Tengah.

Acara ini diharap menjadi awal yang baik bagi pemerintahan daerah dalam menjalankan tugas dan tanggung jawabnya untuk masyarakat.

Ketua TKN Klaim Prabowo Dapat Ucapan Selamat dari Paslon 01 dan 03

IDPOST.CO.ID – Roslan Roeslani Ketua Tim Kemenangan Nasional (TKN) Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming, mengungkapkan bahwa teman-temannya dari kubu paslon 01 dan 03 telah mengucapkan selamat atas hasil sementara.

Pernyataan ini disampaikan oleh Roslan saat menjadi bintang tamu di podcast YouTube bernama Total Politik.

Dia menyatakan bahwa dia memiliki hubungan dekat dengan sejumlah individu yang saat ini berada di pihak paslon 01 dan 03.

Awalnya, Roslan ditanya apakah ada pihak-pihak tertentu yang ingin bertemu dengannya karena dia dikenal dekat dengan Prabowo Subianto, calon presiden yang saat ini unggul dalam perolehan suara sementara.

Menjawab pertanyaan tersebut, Roslan menyatakan bahwa dia terbuka untuk bertemu dengan siapa pun, terutama jika orang tersebut adalah teman dekatnya, meskipun mereka mendukung paslon 01 dan 03.

“Bagi saya, itu sah-sah saja. Bagi saya, itu hanya menambah teman. Saya terbuka untuk bertemu, berbicara dengan siapa pun, baik yang mendukung maupun yang tidak mendukung. Kita hanya berbicara, mendengarkan saja,” katanya.

Roslan kemudian mengakui bahwa ada teman-temannya dari kubu paslon 01 dan 03 yang menghubunginya dan mengucapkan selamat baik untuk dirinya maupun untuk Prabowo Subianto.

“Dari teman-teman yang menelepon, tentu saja ada yang dari paslon 01 dan 03, banyak sekali teman-teman saya. Ketika bertemu, kami berbicara santai dan biasa saja. Itu hanya guyonan teman,” tambah Roslan.

Dia juga mengakui bahwa banyak teman-temannya yang mendukung paslon 01 dan 03. Namun, Roslan menitipkan pesan agar penolakan terhadap hasil tidak dilakukan secara terlalu keras.

“Jangan terlalu keras, nanti yang di bawah terlalu keras menanggapinya,” katanya, meminta teman-temannya yang mendukung paslon 01 dan 03.

Namun, Roslan menegaskan bahwa dia hanya akan bertemu dengan teman-teman yang benar-benar ia kenal. Hal ini terjadi setelah kejadian kisruh dengan sosok dosen Conie Rahakudini Bakrie.

“Tapi jika saya tidak kenal, saya tidak akan berani bertemu,” tambah Roslan.

Menuju Kemandirian Ekonomi, Agenda Prabowo Subianto untuk Indonesia

IDPOST.CO.ID – Calon presiden nomor urut 2, Prabowo Subianto, menggelar kampanye di Lapangan Simpang Lima, Kota Semarang, Jawa Tengah, pada hari Ahad (28/1/2024).

Dalam kesempatan tersebut, Prabowo menyampaikan aspirasi untuk melihat generasi mendatang Indonesia mampu memproduksi barang berkualitas di dalam negeri seperti yang dilakukan negara-negara lain, salah satunya Jepang.

“Kepada duta besar Jepang, saya sampaikan bahwa Indonesia ingin meniru negara Anda,” ujar Prabowo.

Prabowo mengutarakan harapannya untuk melihat Indonesia mampu mengekspor produk-produknya ke negara lain, sebagaimana Jepang yang dikenal sebagai produsen otomotif, elektronik, petrokimia, farmasi, bioindustri, galangan kapal, dirgantara, tekstil, dan makanan.

“Kami tidak ingin terus menerus mengimpor barang-barang bagus dari negara Anda. Kami ingin membuat barang-barang bagus itu di Indonesia, diproduksi oleh anak-anak Indonesia dengan upah yang layak,” tandasnya.

Prabowo menunjukkan potensi Indonesia untuk menjadi negara industri dengan kemajuan bertahap. Contohnya, Indonesia sudah mampu memproduksi mobil dan motor listrik secara mandiri.

“Kita sudah mulai membuat mobil di Indonesia. Meskipun masih sedikit dan belum sebagus yang diharapkan, kita sudah memulai, bahkan motor listrik juga sudah diproduksi di Indonesia,” ucapnya.

Prabowo juga menyinggung upaya untuk menghalangi cita-cita Indonesia menjadi negara yang makmur dengan menakut-nakuti rakyat. Beliau menyerukan agar rakyat tidak terpengaruh oleh upaya tersebut.

“Masa depan kita adalah gemilang, masa depan kita adalah baik. Jika ada yang mencoba untuk menakut-nakuti rakyat, jangan terlalu dipercayai,” tegasnya.

“Baik Pak Jokowi, Pak SBY, Prabowo Subianto, Gibran Rakabuming Raka, maupun Koalisi Indonesia Maju, kami tidak ingin Indonesia terus menjadi tempat eksploitasi bagi bangsa lain. Kami tidak menginginkannya,” tambahnya.

Mobilisasi Dukungan, Kampanye Kaesang Pangarep untuk Pasangan Prabowo-Gibran

IDPOSTCO.ID – Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Kaesang Pangarep, mengajukan permohonan dukungan kepada penduduk Jawa Tengah untuk memberikan suara mereka kepada pasangan calon presiden-wakil presiden nomor urut 2, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka, dalam Pemilihan Umum 2024.

“Dengan penuh rasa terima kasih kepada semua yang hadir di sini, saya mohon agar pada tanggal 14 Februari 2024, datanglah ke Tempat Pemungutan Suara (TPS) dan memberikan suara kepada Pak Prabowo dan Mas Gibran,” kata Kaesang Pangarep dalam acara kampanye akbar yang diadakan oleh Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran di Simpang Lima, Semarang, Jawa Tengah, pada hari Ahad (28/1/2024).

Acara kampanye akbar tersebut dihadiri oleh Prabowo Subianto, Gibran Rakabuming Raka, Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto, Ketua Umum Partai Amanat Nasional Zulkifli Hasan, Ketua TKN Prabowo-Gibran Rosan Roeslani, Ketua Umum Projo Budi Arie Setiadi, dan Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono.

Ketua Umum PSI, Kaesang Pangarep, juga melaksanakan kunjungan ke Yogyakarta pada hari Sabtu (27/1/2024) sebagai bagian dari rangkaian kampanye akbar PSI di tiga provinsi, yaitu Yogyakarta, Jawa Tengah, dan Sulawesi Selatan, selama tiga hari sejak tanggal 27 hingga 29 Januari 2024.

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Republik Indonesia telah menetapkan tiga peserta Pemilihan Presiden 2024, yaitu pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar nomor urut 1, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka nomor urut 2, dan Ganjar Pranowo-Mahfud MD nomor urut 3.

Masa kampanye untuk Pemilihan Umum 2024 berlangsung mulai tanggal 28 November 2023 hingga 10 Februari 2024. Setelah masa kampanye, akan ada masa tenang pada tanggal 11 hingga 13 Februari. Pemungutan suara kemudian akan dilaksanakan secara serentak pada tanggal 14 Februari 2024.

Pesan Politik dalam Gerakan Salam Empat Jari, Suara Rakyat atau Strategi Kampanye?

IDPOST.CO.ID – Tim Nasional Pemenangan Anies BaswedanMuhaimin Iskandar ‘AMIN’ memberikan tanggapan terhadap penyebaran ‘salam empat jari’ di media sosial yang diinterpretasikan sebagai kesatuan pendukung pasangan calon nomor urut 1, Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar ‘AMIN’, dengan pasangan calon nomor urut 3, Ganjar PranowoMahfud MD.

Pesan yang terkandung dalam narasi tersebut adalah ajakan untuk tidak memilih pasangan calon nomor urut 2, Prabowo SubiantoGibran Rakabuming Raka, dalam Pemilihan Presiden 2024.

Muhammad Ramli Rahim, Juru Bicara Tim Nasional Pemenangan AMIN, mengemukakan bahwa ‘salam empat jari’ bisa saja menjadi bentuk protes rakyat terhadap Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang diduga berupaya memenangkan pasangan calon tertentu.

Ramli menekankan bahwa gerakan ‘salam empat jari’ muncul sebagai respons terhadap kekhawatiran dan langkah-langkah ‘sang raja’, yang dalam konteks ini merujuk kepada Presiden Jokowi.

Dalam analogi permainan catur, Ramli menyatakan bahwa ketika ‘raja’ mulai bergerak lebih aktif, itu menandakan bahwa situasi skakmat semakin dekat, sementara ketika ‘raja’ tetap diam, itu menunjukkan kestabilan dan kekuatan.

Gerakan ‘salam empat jari’, menurutnya, merupakan reaksi terhadap tekanan yang dihasilkan oleh ‘raja’ atau penguasa, dan merupakan pertanda akan munculnya perubahan.

Sementara itu, Anies Baswedan memberikan tanggapan terkait fenomena ‘salam empat jari’ saat melakukan kampanye besar di Bandung.

Anies menegaskan bahwa penting untuk menunggu hasil pemungutan suara pada 14 Februari 2024 mendatang sebelum membuat kesimpulan.

Menurutnya, yang terpenting adalah menghormati kehendak sebenarnya dari rakyat, yang akan terungkap melalui hasil pemilihan tersebut.

Senam Gemoy Goyang Kandang Banteng di Boyolali

IDPOST.CO.ID – Ratusan orang pendukung presiden dan wakil presiden pasangan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka, Minggu (28/01/2024) sore menggelar senam Gemoy di Alun-alun Kecamatan Banyudono, Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah.

Ketua relawan konco Prabowo (Kopra) Jawa Tengah, Yuda Roni Kuntoro mengatakan, bahwa sore ini menggelar senam Gemoy gembira ria bersama konco Prabowo, dan senam ini bertujuan untuk pemenangan pasangan Prabowo-Gibran satu putaran.

“Senam Gemoy konco Prabowo ini adalah untuk memberikan dukungan penuh terhadap capres nomer urut 02 atau Prabowo- Gibran,” katanya kepada wartawan Sabtu sore.

Yuda mengungkapkan, selain senam Gemoy, relawan konco Prabowo Jateng ini juga akan menggelar wayang kulit di alun alun kecamatan Banyudono dengan mengambil lakon Gatotkaca Winisudho dengan tema wayang gembira ria yang diperankan oleh Ki Dalang Joko Susanto.

“Jadi hari ini senam Gemoy dan nanti malam kita lanjutkan wayang kulit dengan lakon Gatotkaca Winisudho oleh Ki Dalang Joko Susanto. Tema wayang kulit nanti malam yaitu wayang gembira ria,” ujar dia.

Terkait pemenangan Prabowo -Gibran, kata dia, untuk kabupaten Boyolali adalah 53 persen dan dalam pemilihan presiden pasangan Prabowo-Gibran ini menang satu putaran. Pihaknya akan meyakini bahwa pasangan nomer urut 02 akan menang dalam satu putaran.

“Kami mendukung pasangan Prabowo -Gibran menang satu putaran, karena kecintaan kami kepada pasangan Prabowo yang memiliki jiwa patriotisme yang tinggi dan beliau rela berkorban untuk bangsa kita dan rela berkorban untuk negara kita,” ucapnya.

Grace Natalie Tuding Anies Fitnah Prabowo, Ramli Rahim Sebut Ini Strategi PSI

IDPOST.CO.IDGrace Natalie, Wakil Ketua Dewan Pembina PSI, yang menyebut Anies Baswedan memfitnah Prabowo Subianto dalam debat capres.

Sontak peryataan Grace Natalie ditanggapi Juru Bicara Timnas Anies-Muhaimin (AMIN), Muhammad Ramli Rahim

Menurut Ramli, Grace sedang berusaha menarik simpati dengan narasi tersebut.

“Mungkin itu lah cara PSI atau cara Grace menarik simpati,” ujar Ramli saat dikonfirmasi pada Kamis (11/1/2024).

Ramli menekankan bahwa Anies selalu berbicara dengan menggunakan data, khususnya terkait lahan 340 ribu hektar milik Prabowo.

Ramli menyebut bahwa Anies mengambil data tersebut dari informasi yang diberikan oleh Presiden Joko Widodo.

“Data luas lahan itukan diambil Anies dari datanya Pak Jokowi, jelas referensinya,” ungkap Ramli.

Selain itu, Ramli menolak narasi yang menyatakan bahwa Anies menyerang Prabowo secara personal. Menurutnya, pertanyaan tentang anggaran pertahanan merupakan domain akuntabilitas kinerja.

“Membongkar decision making Prabowo dalam mengelola anggaran pertahanan itu domain performance accountability,” ucap Ramli.

Dalam video yang diunggah di akun Instagram pribadinya, Grace Natalie menyebut Anies telah menyebar kebohongan tentang Prabowo selama debat capres.

Grace menuduh Anies melakukan fitnah terhadap Prabowo dan mencoba merusak nama baik Menteri Pertahanan tersebut.

Grace juga mengungkit bahwa Anies pernah meminta bantuan kepada Prabowo, dan menilai bahwa Anies menjadi baik hanya karena ada kepentingan.

“Kenapa juga Pak Anies minta tolong dan dukungan ke orang yang hari ini Pak Anies selalu jatuhkan. Saya jadi berpikir mungkin buat seorang Anies Baswedan baik dan buruk itu hanya soal kepentingan aja, mungkin loh ya,” ucap Grace.

Kontroversi Anies Baswedan dan Laporan ke Bawaslu: Apa yang Terjadi?

IDPOST.CO.ID – Meskipun dilaporkan ke Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) karena kritiknya terhadap calon presiden nomor urut 2, Prabowo Subianto.

Calon Presiden nomor urut 1, Anies Baswedan tetap merasa tenang dan tidak takut sama sekali atas laporan tersebut.

Anies Baswedan dilaporkan usai berlangsungnya debat capres pada Minggu (7/1/2024) malam lalu karena kritiknya.

Anies menyatakan kepercayaan dirinya, karena menurutnya, Bawaslu yang akan menilai laporan tersebut.

“Biarlah nanti Bawaslu yang akan menilai apakah laporan itu layak untuk diteruskan atau tidak,” kata Anies kepada wartawan di Samarinda, Kalimantan Timur, Kamis (11/1/2024).

Anies menganggap setiap warga negara berhak membuat laporan ke Bawaslu. Namun, di sisi lain, menurut Anies, Bawaslu juga berhak menentukan laporan mana yang akan diproses.

“Kami serahkan ke Bawaslu,” ucap Anies.

Menurut Anies, segala hal yang berkaitan dengan debat capres seharusnya diselesaikan dalam momen debat itu sendiri.

“Itu semua dibahas di debat ya, seharusnya apa yang dibahas di debat direspons juga di perdebatan,” jelas Anies.

Sebelumnya, Pendekar Hukum Pemilu Bersih (PHPB) melaporkan Anies ke Bawaslu. Mereka menilai Anies memberikan pernyataan yang langsung menyerang Prabowo dalam debat ketiga capres-cawapres, Minggu (7/1/2024).

PHPB menyoroti pernyataan Anies terkait anggaran pertahanan dan tanah pribadi Prabowo yang dinilai tidak akurat. Anies disebut telah menghina kinerja Prabowo Subianto dengan memberi nilai 11 dari 100 selaku Menteri Pertahanan.

Perwakilan PHPB, Subadria Nuka, menyatakan bahwa anggaran pertahanan dan luas tanah pribadi Prabowo yang disampaikan Anies dalam debat tidak akurat. Subadria menyebut pernyataan Anies sebagai penghinaan, sementara Prabowo dianggap sebagai menteri dengan kinerja terbaik di masa pemerintahan Presiden Jokowi.

Dalam laporannya, Subadria menilai bahwa Anies patut diduga melanggar Pasal 280 ayat (1) huruf c juncto Pasal 521 Undang-Undang Pemilu dan Pasal 72 ayat (1) huruf c Peraturan Komisi Pemilihan Umum (PKPU) Nomor 20 Tahun 2023 Tentang Kampanye Pemilu.

“Kami meminta agar Bawaslu RI segera menindaklanjuti laporan kami agar yang bersangkutan (Anies) dapat segera diproses,” tegas Subadria.