Romahurmuziy Geram Lonjakan Suara PSI Tidak Masuk Akal!

IDPOST.CO.ID – Ketua Majelis Pertimbangan DPP Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Romahurmuziy, menyuarakan kegeramannya terhadap lonjakan perolehan suara Partai Solidaritas Indonesia (PSI) melalui unggahan di akun Instagram pribadinya @romahurmuziy.

Menurutnya, lonjakan suara PSI yang tidak wajar tersebut patut dipertanyakan. Rommy mencatat bahwa dari hasil monitoring, PSI berhasil memperoleh 19 ribu suara dari 110 Tempat Pemungutan Suara (TPS), yang berarti rata-rata 173 suara per TPS.

Dengan asumsi partisipasi pemilih sebesar 75%, maka suara sah setiap TPS hanya sekitar 225 suara. Hal ini menunjukkan bahwa PSI mendominasi 77% dari 110 TPS, suatu angka yang dianggap tidak masuk akal oleh Rommy.

Rommy kemudian meminta Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) untuk menyelidiki lonjakan suara PSI tersebut secara seksama.

Selain itu, Juru Bicara Tim Nasional Pemenangan (TPN) Ganjar Pranowo-Mahfud MD, Chico Hakim, juga menyoroti turunnya suara Partai Persatuan Pembangunan (PPP) seiring dengan naiknya suara PSI.

Chico menduga ada intervensi tertentu yang dilakukan untuk mencapai hasil tersebut.

Chico mengungkapkan bahwa selama ini PPP selalu memperoleh hasil pemilu di atas hasil survei karena sebaran pemilih di kantong-kantong Islam di seluruh Indonesia, namun turunnya suara PPP dan naiknya suara PSI menimbulkan dugaan intervensi yang melibatkan berbagai pihak.

Ia menegaskan bahwa rekayasa penggelembungan suara PSI harus ditolak, karena menurutnya PSI seharusnya tidak lolos sebagai peserta pemilu jika tidak ada campur tangan dari pihak tertentu.

Mobilisasi Dukungan, Kampanye Kaesang Pangarep untuk Pasangan Prabowo-Gibran

IDPOSTCO.ID – Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Kaesang Pangarep, mengajukan permohonan dukungan kepada penduduk Jawa Tengah untuk memberikan suara mereka kepada pasangan calon presiden-wakil presiden nomor urut 2, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka, dalam Pemilihan Umum 2024.

“Dengan penuh rasa terima kasih kepada semua yang hadir di sini, saya mohon agar pada tanggal 14 Februari 2024, datanglah ke Tempat Pemungutan Suara (TPS) dan memberikan suara kepada Pak Prabowo dan Mas Gibran,” kata Kaesang Pangarep dalam acara kampanye akbar yang diadakan oleh Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran di Simpang Lima, Semarang, Jawa Tengah, pada hari Ahad (28/1/2024).

Acara kampanye akbar tersebut dihadiri oleh Prabowo Subianto, Gibran Rakabuming Raka, Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto, Ketua Umum Partai Amanat Nasional Zulkifli Hasan, Ketua TKN Prabowo-Gibran Rosan Roeslani, Ketua Umum Projo Budi Arie Setiadi, dan Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono.

Ketua Umum PSI, Kaesang Pangarep, juga melaksanakan kunjungan ke Yogyakarta pada hari Sabtu (27/1/2024) sebagai bagian dari rangkaian kampanye akbar PSI di tiga provinsi, yaitu Yogyakarta, Jawa Tengah, dan Sulawesi Selatan, selama tiga hari sejak tanggal 27 hingga 29 Januari 2024.

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Republik Indonesia telah menetapkan tiga peserta Pemilihan Presiden 2024, yaitu pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar nomor urut 1, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka nomor urut 2, dan Ganjar Pranowo-Mahfud MD nomor urut 3.

Masa kampanye untuk Pemilihan Umum 2024 berlangsung mulai tanggal 28 November 2023 hingga 10 Februari 2024. Setelah masa kampanye, akan ada masa tenang pada tanggal 11 hingga 13 Februari. Pemungutan suara kemudian akan dilaksanakan secara serentak pada tanggal 14 Februari 2024.

Grace Natalie Tuding Anies Fitnah Prabowo, Ramli Rahim Sebut Ini Strategi PSI

IDPOST.CO.IDGrace Natalie, Wakil Ketua Dewan Pembina PSI, yang menyebut Anies Baswedan memfitnah Prabowo Subianto dalam debat capres.

Sontak peryataan Grace Natalie ditanggapi Juru Bicara Timnas Anies-Muhaimin (AMIN), Muhammad Ramli Rahim

Menurut Ramli, Grace sedang berusaha menarik simpati dengan narasi tersebut.

“Mungkin itu lah cara PSI atau cara Grace menarik simpati,” ujar Ramli saat dikonfirmasi pada Kamis (11/1/2024).

Ramli menekankan bahwa Anies selalu berbicara dengan menggunakan data, khususnya terkait lahan 340 ribu hektar milik Prabowo.

Ramli menyebut bahwa Anies mengambil data tersebut dari informasi yang diberikan oleh Presiden Joko Widodo.

“Data luas lahan itukan diambil Anies dari datanya Pak Jokowi, jelas referensinya,” ungkap Ramli.

Selain itu, Ramli menolak narasi yang menyatakan bahwa Anies menyerang Prabowo secara personal. Menurutnya, pertanyaan tentang anggaran pertahanan merupakan domain akuntabilitas kinerja.

“Membongkar decision making Prabowo dalam mengelola anggaran pertahanan itu domain performance accountability,” ucap Ramli.

Dalam video yang diunggah di akun Instagram pribadinya, Grace Natalie menyebut Anies telah menyebar kebohongan tentang Prabowo selama debat capres.

Grace menuduh Anies melakukan fitnah terhadap Prabowo dan mencoba merusak nama baik Menteri Pertahanan tersebut.

Grace juga mengungkit bahwa Anies pernah meminta bantuan kepada Prabowo, dan menilai bahwa Anies menjadi baik hanya karena ada kepentingan.

“Kenapa juga Pak Anies minta tolong dan dukungan ke orang yang hari ini Pak Anies selalu jatuhkan. Saya jadi berpikir mungkin buat seorang Anies Baswedan baik dan buruk itu hanya soal kepentingan aja, mungkin loh ya,” ucap Grace.

Bawaslu Soroti PSI Terkait Laporan Pengeluaran Dana Kampanye Rp180 Ribu

IDPOST.CO.ID – Partai Solidaritas Indonesia (PSI) tengah menjadi sorotan Bawaslu gara-gara laporan pengeluaran dana kampanye di KPU hanya menghabiskan biaya Rp 180 ribu. Hal ini dinilai Bawaslu aneh dan tidak masuk akal.

Ketua Bawaslu Rahmat Bagja menyampaikan, laporan pengeluaran dana kampanye PSI di KPU tersebut dinilai janggal. Sebab, menurut dia PSI selama ini melakukan kampanye di mana-mana.

“Kan nggak rasional cuma Rp 180 ribu. Lho ini mereka kampanye di mana-mana kok, nggak logis dan nggak rasional,” kata Bagja dijumpai di Gedung MK, Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta, Rabu (10/1/2024).

Bagja menegaskan, partai politik harus mematuhi laporan dana kampanye. Bahkan, KPU juga memberikan waktu perbaikan LADK.

“Kemudian ada perbaikan kan. Kadang-kadang orang untuk mematuhi, proformal, itu dimasukkan dulu, perbaikannya belakangan. Itu juga jadi persoalan. Harus diupdate terus. Kan ada LPPDK (Laporan Penerimaan dan Pengeluaran Dana Kampanye) nanti,” tandasnya.

Adapun KPU telah menerima LADK 18 partai politik. Dari 18 Parpol yang melaporkan, PSI menjadi sorotan karena menyampaikan pendapatan Rp 2,002 miliar, sedangkan untuk pengeluaran hanya Rp 180 ribu.

Sementara itu, Ketua Divisi Teknis KPU RI Idham Holik menyebut LADK yang belum lengkap oleh partai politik peserta pemilu akan dikembalikan. Parpol diminta untuk memperbaiki paling lambat 12 Januari 2024.

“LADK (yang belum lengkap) partai politik peserta Pemilu akan dikembalikan dan dilakukan perbaikan selama 5 (lima) hari sejak menerima tanda pengembalian dan berita acara hasil pencermatan dari KPU RI, paling lambat pukul 23.59 waktu setempat,” kata Idham dalam keterangannya.

Cawapres Prabowo Sebut Dinasti Politik Wajar dan PDIP Juga Menerapkan

IDPOST.CO.ID – Bakal calon presiden Prabowo Subianto menyebut dinnasti politik itu tidak selamnya berkonotasi negatif.

Hal tersebut disampaikan Ketua Umum Gerindra saat menghadiri deklarasi dukungan dari Partai Solidaritas Indonesia (PSI) di Djakarta Theater, Selasa 24 Oktober 2023.

Prabowo menyebut dinasti politik merupakan hal yang wajar. Bahkan semua partai juga melakukan dinasti politik termasuk PDIP.

“Jadi berkali-kali ini untuk pendidikan bangsa, dinasti politik itu adalah sesuatu yang wajar,” katanya.

“Kalau kita jujur, lihat di semua partai, termasuk PDIP ada dinasti politik dan itu tidak negatif,” lanjutnya.

Prabowo meminta untuk dinasti politik untuk tidak dipolitisasi dan meminta mempelajari semua program pasangan calon mana yang lebih baik.

“Soal umur dibilang ini terlalu muda, itu terlalu tua. Jadi gimana? Kita mau berbakti, jadi jangan membuat kabur. Kasihan rakyat,” kata Prabowo.

“Pelajari lah program kami, pelajari lah semua pasangan calon. Nilai yang mana yang lebih mampu membawa kebaikan kemakmuran kepada bangsa dan rakyat dan monggo rakyat yang akan menentukan. Jadi jangan lah narasi dibawa-bawa ke situ ya,” ujarnya.

Prabowo justru mempertanyakan apa yang salah dari dinasti politik. Ia sendiri mengakui dinasti dari garis keturunan keluarga.

Sementara itu, Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep yang merupakan adik dari Gibran menilai semua pilihan kembali kepada rakyat.

“Jadi jawab yang dinasti politik, monggo, serahkan balikkan lagi pada masyarakat,” kata Kaesang.

Kaesang Jadi Ketua PSI, PDIP: Itu Urusan Keluarga Jokowi

IDPOST.CO.ID – Anak Presiden Joko Widodo Kaesang Pangarep jadi Ketua PSI, Wakil Sekretaris Jenderal (Wasekjen) DPP PDIP Arif Wibowo angkat bicara.

Arif mengatakan kalau jadinya Kaesang menjadi Ketua PSI pihaknya tidak mau ikut campur.

Bahkan ia juga menyebut kalau partainya juga tidak melarang putra Jokowi gabung PSI.

“PDIP kan enggak bisa melarang Mas Kaesang. Itu urusan keluarga Pak Presiden” katanya.

Ditegaskanya kalau, saat ini PDIP hanya fokus terjun ke masyarakat untuk memenangkan PDIP dan Ganjar Pranowo.

“PDIP hanya bertugas terjun di tengah-tengah masyarakat mengajak rakyat untuk memberikan pilihannya kepada PDIP dan Ganjar Pranowo sebagai presiden yang sudah kita putuskan,” ucap Arif.

Menurut Arif, hal tersebut sesuai dengan target PDIP agar partai berlambang banteng moncong putih itu menang hattrick di Pemilu 2024.

“Jadi kita fokus pada kerja politik agar menang hattrick di Pemilu 2024 dan Ganjar terpilih sebagai presiden,” ungkapnya.

Kaesan Jadi Ketum PSI, Gus Choi Sebut Jokowi Berpontensi Menyalahgunakan Jabatannya

IDPOST.CO.ID – Kaesang Pangarep resmi jadi Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Ketua DPP Partai NasDem Effendy Choirie beri kritikan pedas.

Gus Choi sapaan akrabnya menyebut kalau Kaesang sangat terburu-buru dan menilai langkah yang dilakukan putra Presiden Jokowi iti sangat tidak pas.

“Sebagai anak presiden, pemimpin tertinggi negara ini, mestinya sabar, tidak kesusu untuk jadi pejabat, pimpinan partai atau jadi wali kota. Itu kurang pantas, kurang elok,” kata Gus Choi dikutip dari suara.com.

Selain itu, ia khawatir kalau akan timbul potensi penyalahgunaan jabatan Jokowi untuk kepentingan Kaesang.

“Bapaknya pun ada potensi menyalahgunakan jabatannya, langsung atau tidak langsung untuk menyuksesakan anaknya dan partai yang dipimpin anaknya,” kata Gus Choi.

Lebih lanjut, Gus Choi menyoroti juga langkah PSI yang memilih Kaesang sebagai pengganti Giring Ganesha. Menurutnya, keputusan PSI menunjuk Kaesang malah menunjukan kelemahan yang nyata bahwa PSI tidak memiliki figur yang layak jual untuk meloloskan partai ke Senayan.

“Karena itu, PSI mencari jalan pintas dengan cara menampilkan anak presiden sebagai ketum, meskipun baru dua hari jadi anggota PSI. Ini jelas sebuah ikhtiar supaya PSI bisa lolos ke Senayan. Kesempatan dalam kesempitan,” kata Gus Choi.

Ia menekankan kembali apa yang menjadi langkah Kaesang dan PSI, secara etika memang kurang. Hal itu yang memang diakui menjadi permasalahan bangsa. Sebab, hal-hal mengenai etika kurang dipertimbangkan.

“Kurang etis. Tapi ini problem bangsa kita. Kita kurang mempertimbangkan etik. Negara jangan hanya lihat ketentuan formal, tapi juga etika,” kata Gus Choi.

Kaesang Bersama PSI, dr Andre Yakin Peta Politik Berubah

SIDOARJO, IDPOST.CO.ID,- Keputusan dari Kaesang Pangarep masuk menjadi kader di Partai Solidaritas Indonesia (PSI) menjadi energi baru bagi partai yang diisi anak-anak muda. Meskipun dirinya mengaku jika belum punya pengalaman politik.

Masuknya putra sulung Presiden Jokowi ini ke partai anak-anak muda menggemparkan peta perpolitikan di Indonesia. Ia berpotensi meningkatkan peluang penetrasi kekuatan PSI di basis pemilih wilayah Pulau Jawa dan khususnya Solo Raya.

Beragam tanggapan dari berbagai kalangan bermunculan salah satunya dr. Andre Yulius, calon anggota legislatif (Caleg) 2024-2029 dari PSI yang merasa sangat bersyukur dan senang akan masuknya Kaesang ke PSI, hal tersebut menjadi kekuatan baru partainya.

“Sudah waktunya parlemen diisi anak-anak muda yang memiliki potensi dan integritas untuk merubah Indonesia ke arah yang lebih baik kedepannya. Seperti yang disampaikan oleh Kaesang bagaimanapun masa depan Indonesia untuk anak muda Indonesia,” ujar Andre, Minggu (24/09/2023)

Ia menambahkan, sebagai anak muda putra bungsu Presiden Jokowi berani mengambil sikap dan keputusan untuk berbeda partai dengan keluarganya serta keluar dari zona nyaman. Ini adalah salah satu gerakan anak muda untuk perubahan.

dr. Andre Yulius meyakini dengan masuknya Kaesang ke PSI akan merubah peta politik yang saat ini banyak dikuasai partai besar dan orang-orang tua. Selain itu semakin memantapkan diri bahwa PSI adalah partai generasi muda yang penuh semangat untuk merubah Indonesia lebih baik.

“Saya berharap di Parlemen ada perwakilan dari anak-anak muda untuk bersuara serta menyuarakan jeritan hati rakyat Indonesia yang terus dipolitisasi dan dimanfaatkan. Sudah saatnya hak rakyat dijunjung tinggi jangan terus dibohongi. PSI akan melayani dan berbuat bagi rakyat” tegas Andre.

Sang dokter yang puluhan tahun terjun dan bergelut melayani masyarakat dalam bidang kesehatan tersebut berharap rakyat tidak lagi salah dalam memilih wakilnya. Bijaksana dalam memilih dan suara jangan terbeli biar berjalan baik demokrasi.

“Kedaulatan tertinggi ada ditangan rakyat. Rakyatlah yang memegang peranan sangat penting menentukan arah pembangunan serta pengambilan kebijakan di negara ini. Jangan lagi ada rakyat tidak dapat bersuara di NKRI ini,” pungkasnya.